Intisari-Online.com -Kesehatan kulit menjadi hal penting yang tak terlepas dari perhatian wanita. Setiap wanita pastinya ingin memiliki kulit yang sehat, lembut, dan bersinar. Salah satu cara nntuk mendapatkan kulit yang sehat, lembut, dan bersinar adalah dengan mengkonsumsi makanan yang baik bagi kesehata kulit. Berikut adalah lima makanan untuk kulit sempurna:
1. Paprika memiliki kandungan kalori yang rendah dan berguna. Paprika dapat dikonsumsi matang atau mentah. Paprika memiliki kandungan air yang banyak, hangat, dan rasa yang manis yang dapat membantu mendapatkan kulit yang mulus.
2. Cokelat merupakan makanan favorit yang dapat memberikan kulit menjadi benar-benar sehat dan sempurna dengan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. Ditambah, penuh dengan antioksidan, yang akan mendetoksifikasi tubuh dengan mengkonsumsi cokelat sepotong per harinya.
3. Teh hijau juga menjadi salah satu dari lima makanan yang dapat membuat kulit menjadi sehat. Ganti minuman sehari-hari dengan minuman yang sehat dan rendah lemak. Teh hijau mampu mendetoksifikasi dan membersihkan tubuh dari dalam dan efek dari luar.
4. Biji-bijian, makanan jenis ini menyenangkan untuk dimakan dan hadir dalam bentuk seperti, biji bunga matahari, rami, labu, dan segala macam benih yang berbeda. Biji-bijian dapat memastikan tingkat kelembaban dalam tubuh sebagai kendali mendapatkan vitamin E serta kaya akan protein.
5. Pepaya, memiliki kalori yang rendah, rasa yang manis yang besar untuk membersihkan tubuh dan wajah. Pepaya bermanfaat bagi wanita yang menderita masalah ovarium dan pembersih kulit yang sangat baik. Vitamin C dan E dan beta-karoten dalam papaya dapat membantu menyembuhkan peradangan.Nah itu lah, lima makanan yang dapat membuat kulit menjadi sehat. Silakan mencoba. (IndiaTimes.com)