Intisari-Online.com - Dalam kalender Jawa, ada 35 weton Jawa yang sudah tahu.
Weton Jawa sendiri adalah gabungan hari dalam kalender Masehi dan hari pasaran dalam kalender Jawa.
Hari dalam kalender Masehi ada 7, yaitu Senin, Selasa, Rabu, Kamis, Jumat, Sabtu, dan Minggu.
Sementara hari pasaran dalam kalender Jawa ada 5 hari, yaitu Legi, Wage, Pon, Pahing, dan Kliwon.
Setiap weton Jawa memiliki ramalan dan perhitungannya sendiri-sendiri.
Dan dari sekian banyak itu, ada weton yang dianggap paling sakral, yaitu weton yang ditakuti makhluk gaib.
Weton mana yang kononditakuti makhluk gaib?
Dilansir darisonora.id viabatam.tribunnews.com pada Minggu (12/2/2023), ini3 weton paling sakral yang konon ditakutimakhluk gaib menurutkitab Primbon Jawa.
1. Weton Jumat Kliwon
Dari semua weton yang ada, weton ini terkenal paling dianggap mistis. Bahkan disebut hari angker.
Rupanya ini dikarenakantradisi masyarakat Jawa yaitu ritual puasa selama 40 hari.
Baca Juga: Selain Jumat Kliwon, Selasa Kliwon Juga Disebut Hari Angker, Ini Alasannya
Tradisi ini umumnya dilakukan diKraton Yogyakarta. Danpuncak puasa umumnya terjadi pada hari Jumat Kliwon dan Selasa Kliwon.
Selain itu, weton ini memiliki nilai neptu 14 yang membuat weton ini mempertemukanCakra Ajna Bumi dan Cakra Mahkota Langit.
Artinya mereka yang lahir pada hari ini akan memilikispiritual tingkat tinggi.
Karakter orang dengan weton ini juga bisa membuat tenang dan hati tentram.
Oleh karena itu, banyak orang yang segan terhadap weton Jumat Kliwon, termasuk makhluk gaib pun tidak berani mengganggunya.
2. Weton Sabtu Pon
Weton inijuga menjaditempat pertemuan Cakra Mahkota Bumi dan Cakra Dasar Langit.
Di mana weton ini memiliki nilai neptu 16.
Konon katanya, orang yang terlahir dengan weton ini terkenal ambisius dan cocok menjadi seorang pemimpin.
Sehingga banyak sekali orang yang segan terhadapnya. Alasannya karena dia memilikispiritual dan aura yang sangat kuat.
Bahkan makhlus gaib pun enggan mendekatinya.
Baca Juga: Rahasia Weton Pasaran Kliwon, Benarkah Memiliki Aura Mistis?
3. Weton Minggu Legi
Weton paling sakral yang konon ditakutimakhluk gaib terakhir adalah weton Minggu Legi.
Meski hanya memiliki nilai neptu 10, akan tetapi weton ini adalahpertemuan antara Cakra Dasar Bumi dan Cakra Seks Langit.
Dengan begitu, weton inidianugerahi kekuatan spiritual yang sangat kuat.
Kekuatan spiritual yang dimaksud adalah kebaikan hati yang luar biasa.
Di mana orang yang lahir pada weton ini akan selalumemberikan pertolongan bagi siapapun yang membutuhkannya.
Dengan kebaikan hati tersebut, makhluk gaib pun tunduk kepadanya.
Baca Juga: RejekiWeton Rabu Kliwon, BenarkahBisa Kaya Raya Sampai Tua?
Itulah 3 weton paling sakral yang konon ditakutimakhluk gaib.