Intisari-online.com - Belakangan ini viral tumbler Corkcircle di media sosial.
Tumbler ini viral tak hanya karena desainnya yang cukup menarik, tetapi juga harganya yang cukup fantastis.
Tumbler ini juga menawarkan berbagai motif yang cukup unik dan menarik, dan yang paling penting adalah bahannya.
Tumbler Corkcircle dianggap botol minum mewah karena dibanderol harganya ratusan ribu hingga jutaan.
Tumbler ini viral karena juga sering terlihat ditenteng artis tanah air seperti Nagita Slavinia, dan lainnya.
Menurut Kompas.com, Corkcircle adalah merek yang berasal dari Orlando Amerika Serikat (AS), yang dibuat tahun 2011 silam.
Kini tumbler sultan itu lebih banyak diproduksi di China.
Menurut founder Corkcircle, Ben Hewitt, Eric Miller dan Stephen Bruner, ketiganya memiliki ide untuk membuat tumbler ini.
Mereka menciptakan ide untuk membuat pendingin anggur yang ampuh untuk mendinginkan isinya.
Kemudian, mereka menciptakan wadah yang memiliki fungsi optimal dengan desain yang disukai publik.
Tak disangka ide ini kemudian berkembang menjadi botol minuman yang dirilis ke retail.
Baca Juga: Jangan Salah, Begini Cara Cuci Botol Minuman Agar Ia Bebas Kuman
Corkcircle menjadi hits dan kini menjadi tumbler yang banyak digunakan tokoh ternama di dunia, seperti Martha Stewart dan Oprah Winfrey.
Merek ini juga diklaim ramah lingkungan dan memiliki desain menarik.
Penggemar Corkcircle menyukai mereka ini karena ramah lingkungan dan sering melakukan kolaborasi dengan brand lain.
Berikut ini, ada beberapa kelebihan tumbler Corkcirle yang membuatnya banyak dilirik.
1. Tumbler ini tersedia dalam berbagai warna dan pola
2. Setiap Tumbler memiliki desan yang cantik dan menarik.
3. Memiliki bahan anti slip.
4. Ramah lingkungan dan dapat digunakan kembali.
5. Terbuat dari baja tahan karat 18/8
6. Bahan bebas BPA.
Kemudian secara fungsi memiliki kelebihan sebagai berikut:
1. Tahan menyimpan minuman panas dan dingin hingga 25 jam.
2. Dilengkapi dengan lapisan ketiga untuk menjaga minuman tetap dingin hingga 20 persen lebih lama.
3. Memiliki lapisan permukaan bawah anti selip, sehingga anti tumpah atau terpeleset karena licin.
4. Menahan suhu dingin dengan baik.
5. Cocok dibawa di segala medan dan kegiatan, seperti kemah dan hiking.
6. Aman menyimpan berbagai jenis minuman, bahkan hingga minuman alkohol dan non alkohol.
Namun, tumbler Corkcirle ini juga memiliki kekurangan di antaranya sebagai berikut:
Tidak aman untuk mesin cuci piring dan hanya boleh dicuci dengan tangan
1.Jika dibandingkan dengan merek besar, Tumbler Corkcicle tergolong mudah pecah saat terkena benturan benda keras
2. Tutup mudah aus, terutama jika sering menjatuhkannya
3.Tumbler Corkcicle dengan lukisan di bagian luarnya berpotensi lebih mudah pecah.