Intisari-Online.com - Menunggu kelahiran sang buah hati tentu menjadi momen bahagia bagi setiap wanita, terutama bagi mereka yang baru pertama kali menjalani masa kehamilan. Biasanya, selama kehamilan, wanita akan merasakan banyak perubahan. Mulai dari perut yang semakin membesar hingga perubahan lainnya.Bagi mereka yang baru pertama kali menjalani kehamilan tentu bertanya-tanya apakah perubahan tersebut normal atau tidak? Berikut ini enam perubahan pada tubuh selama kehamilan:
4. Kaki membengkak
Selain perut, selama kehamilan kaki juga akan melebar. Berdasarkan penelitian dari University of Iowa, yang diterbitkan dalam American Journal of Physical Medicine & Rehabilitation menunjukkan, selama kehamilan lengkungan kaki mengalami pelebaran akibat mengendurnya ligamen dan meningkatnya berat badan yang menekan kaki.
Bahkan, sebanyak 60-70% wanita dalam penelitian itu mengalami kaki lebih panjang dan luas. Ditambah lagi, penumpukan cairan juga membuat kaki membengkak. Namun setelah melahirkan, kaki akan kembali seperti semula. Maka, jangan buru-buru membuang sepatu favorit Anda.
5. Rambut lebih tebal
Perubahan hormon selama kehamilan juga dapat membuat rambut di kepala tumbuh lebih tebal. Bahkan, rambut juga tumbuh pada area yang biasanya tidak memiliki rambut, seperti wajah, dada, perut, dan lengan. Namun tak perlu kaget, setelah enam bulan usai melahirkan, rambut akan kembali normal.
6. Gangguan memori
Sebuah laporan dalam Journal of Clinical dan Neuropsikologi Experimental menemukan, sekitar 80% wanita hamil mengalami gangguan memori. Namun, belum diketahui penyebabnya. “Ada kemungkinan bahwa hormon kehamilan penyebabnya. Atau faktor lain seperti kurang tidur atau stres yang umumnya dialami wanita selama mengandung,” ucap Dr Cutler.
(Parents.com)