10 Trik Psikologis Untuk Tingkatkan Kreativitas (2)

Monalisa Darwin D

Editor

10 Trik Psikologis Untuk Tingkatkan Kreativitas (2)
10 Trik Psikologis Untuk Tingkatkan Kreativitas (2)

Intisari-Online.com - Kreativitas pada diri seseorang dapat dilatih dan dikembangkan dengan usaha yang maksimal. Cobalah untuk mecari hal-hal yang dapat menginspirasi agar membantu untuk fokus pada perhatian serta energi mental, sehingga memicu kreativitas. Dan, inilah 10 trik psikologis untuk tingkatkan kreativitas dalam keseharian:

6. Melamun

Dalam sebuah studi, peserta yang bosan tampil lebih baik dalam tes kreativitas daripada mereka yang sedang gembira dan santai. Dalam studi lain, peneliti menemukan bahwa kebosanan yang diisi dengan melamun akan mengarah pada kreativitas yang lebih. Kebosanan dapat mendorong pemikiran kreatif karena mengirimkan sinyal situasi saat itu yang kurang menarik, sehingga ide-ide baru akan muncul untuk mengatasi masalah tersebut. Sesekali, cobalah untuk melamun dan membayangkan berbagai hal menarik atau ide baru.

7. Memahami ulang tentang masalah yang terjadi

Ketika menghadapi masalah, mulailah untuk mengingat kembali tentang masalah tersebut dari awal. Temukan konsep yang berbeda dan penyebab utama. Memberikan diri kesempatan untuk melihat sudut pandang yang berbeda akan memunculkan pemikiran yang kreatif pula.

8. Dapatkan suasana hati yang positif

Peneliti sudah lama mengatakan bahwa emosi positif berkaitan dengan kreativitas. Tiap kali berada dalam emosi yang negatif, tempatkanlah diri dalam suasana hati yang positif. Alihkan pada kegiatan yang menyenangkan dan meningkatkan semangat kembali.

9. Berada di sekeliling berwarna biru

Dalam psikologi, warna dapat memberikan efek yang berbeda-beda pada suasana hati, emosi, dan perilaku. Menurut salah satu studi di tahun 2009, warna biru cenderung membuat seseorang berpikir lebih kreatif. Peneliti menyebutkan hal ini dikarenakan warna biru membantu mendorong seseorang untuk berpikir di luar kotak. Biru dikaitkan dengan alam, perdamaian, dan keteangan, dimana akan membantu seseorang merasa lebih aman dan bereksplorasi serta menjadi lebih kreatif. Jadi, untuk menemukan inspirasi, cobalah menggunakan warna biru di sekitar.

10. Meditasi

10 trik psikologis untuk tingkatkan kreativitas yang terakhir adalah mediasi. Penelitian menunjukkan beberapa jenis meditasi terkait dengan peningkatan berpikir kreatif. Sudah lama meditasi menjadi teknik relaksasi. Dan, saat ini meditasi tidak hanya memiliki manfaat kesehatan, namun juga bermanfaat bagi mental. Dengan demikian, ide akan muncul dan meningkatkan kreatifitas. (www.verywell.com)