10 Kesalahan Dalam Karier yang Harus Dihindari! (2)

Monalisa Darwin D

Editor

10 Kesalahan Dalam Karier yang Harus Dihindari! (2)
10 Kesalahan Dalam Karier yang Harus Dihindari! (2)

Intisari-Online.com - Karier menjadi salah satu cermin dalam hidup kita, yang menunjukkan apakah kita berkompeten atau tidak. Semua orang ingin memiliki karier yang bagus dan dibayar tinggi. Namun, tak sedikit orang yang tanpa sadar melakukan kesalahan saat bekerja dan berakibat fatal. Dan, berikut ini adalah 10 kesalahan dalam karier yang harus dihindari!

6. Merasa puas

Jangan pernah merasa puas dengan apa yang dimiliki saat ini, namun ini tidak berarti kita harus rakus atau serakah. Dengan merasa tidak puas, maka kita akan terus mencari peluang yang lebih untuk kemajuan. Untuk meningkatkan karir, maka kita harus mencoba berbagai kesempatan yang ada, sehingga tidak berhenti pada satu titik saja.

7. Sering mengeluh

Sikap mengeluh hanya menunjukkan kita sebagai seorang pemalas dan tidak bertanggung jawab. Segala hal yang menjadi pekerjaan kita, kerjakanlah! Jangan selalu mengeluh karena tidak ada perusahaan yang senang dengan sikap ini pada karyawannya.

8. Tidak memperbaiki diri sendiri

Meski sudah bekerja bahkan berada di posisi yang tinggi, kita harus tetap memperbaiki setiap hal negatif dalam diri. Kita harus selalu meningkatkan pendidikan dan keterampilan profesional. Pengetahuan harus selalu bertambah, sehingga memberikan kita peluang besar untuk tumbuh sebagai seorang profesional yang sesungguhnya.

9. Kaku

Jangan menjadi seorang yang kaku dalam pekerjaan. Jadilah fleksibel dan bersedia melakukan pekerjaan apapun bila masih dalam kemampuan. Keadaan di tempat kerja dapat berubah-ubah, sehingga kita harus mampu beradaptasi dengan situasi yang dinamis.

10. Melarikan diri dari pekerjaan yang berat

Kerja keras menjadi kunci keberhasilan seorang profesional. Jadi, jangan pernah mengeluh dan menghindari tugas. Tanggung jawab harus dikerjakan, yang kemudian menjadikan kita seorang yang berkompeten.

Nah, itulah 10 kesalahan dalam karir yang harus dihindari! Bagaimana dengan karir Anda saat ini? (magforwomen.com)