Inilah 5 Manfaat Biji Avokad

Wahyuni Sahara

Penulis

Inilah 5 Manfaat Biji Avokad
Inilah 5 Manfaat Biji Avokad

Intisari-Online.com – Avokad menjadi salah satu buah yang banyak digemari di Indonesia. Siapa yang menyangka bahwa biji dari buah yang identik dengan warna hijau ini kaya akan manfaat. Tak percaya? Simak 5 manfaat yang terkandung pada biji avokad di bawah ini:

1. Memiliki Sifat Anti-Tumor

Beberapa studi mengonfirmasi mengenai manfaat ini, misalnya dengan uji coba pada tikus dan mencit, yang menunjukkan bahwa senyawa dalam biji avokad memiliki sifat anti-tumor. Menurut "Encyclopedia of Common Natural Ingredients Used in Food, Drugs, and Cosmetics”, biji alpukat memiliki flavonol kental yang bisa mencegah penyakit tumor.

2. Memiliki Sifat Anti-Oksidan

Menurut studi yang dilakukan oleh National University of Singapore pada tahun 2003 menyimpulkan bahwa biji alpukat memiliki sifat antioksidan yang lebih besar ketimbang biji buah lainnya termasuk mangga, asam, dan nangka.

3. Membantu Sistem Kerja Pencernaan

Biji avokad memiliki peran penting dalam pengobatan tradisional, misalnya pengobatan pada gangguan saluran pencernaan. Gangguan pencernaan bisa menyebabkan diare dan masalah yang lebih serius. Orang menggunakan biji alpukat untuk mengobati disentri dan diare. 4. Serat yang Mudah Larut

Dr. Tom Wu, N.M.D., seorang dokter kehormatan dari United Nations and the American Cancer Society menyebutkan, biji avokad menjadi salah satu sumber serat tertinggi yang mudah larut. Ia juga mencatat bahwa biji alpukat memiliki lebih banyak mengandung senyawa penting. Bentuk serat ini penting untuk seorang pasien yang terkena penyakit jantung karena dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.

5. Kalium

Dikutip dari artikel "California Avocado Society" pada tahun 1951, menunjukkan bahwa biji avokad mengandung kalium yang tinggi. Namun, tingkat kalium akan berkurang pada saat buah avokad mengalami kematangan. Oleh karena itu, pilihlah buah yang belum matang agar mendapatkan kandungan kalium terbaik. Tingkat signifikan fosfor juga terkandung dalam biji buah ini, tapi tidak sebanyak kalium.(livestrong.com)