Intisari-Online.com – Sudah bosan dengan sepak bola dan basket? Tenang,sudah ada olahraga permainan terbaru di dunia ini bernama bossaball.
Sebuah permainan baru belum lama ini mulai populer di dunia. Permainan olahraga ini bernama bossaball. Permainan tersebut merupakan kombinasi dari voli dan gimnastik. Arena permainannya sendiri adalah sebuah tempat yang bentuknya seperti rumah balon tempat permainan anak untuk melompat-lompat.
Tak hanya seperti rumah balon, di bagian tengah lapangan permainan ini terdapat trampoline. Jadi pemain harus bisa melompat-lompat selama permainan untuk saling mengoper bola ke daerah lawan layaknya permainan voli biasa.
Lapangan permainan yang portable ini bisa disiapkan dalam waktu kurang dari 45 menit karena cukup dipompa saja dan diisi dengan udara. Saat ini juga sudah ada klub bossaball di seluruh dunia. Jadi permainan ini memang sudah mulai populer terutama di kalangan orang-orang yang suka melakukan kegiatan gimnastik dan akrobatik seperti gerakan-gerakan salto di udara.
Bossaball mungkin cocok dimainkan oleh mereka yang suka dengan olahraga voli namun ingin menambah aspek kesulitannya dengan melompat-lompat dan melakukan maneuver salto dengan trampoline. Aksi ini tentunya menarik dan ama karena bila jatuh sekalipun, tempat Anda jatuh adalah balon yang empuk. Berniat mencoba olahraga yang satu ini?
(Unilad)