Advertorial
Intisari-Online.com – Anda tahu BaBe?
BaBe merupakan sebuah aplikasi berita dan hiburan terkemuka di Indonesia.
Dalam press release yang diterima Intisari Online pada hari Senin (20/5/2019), BaBe telah meluncurkan program AI Academy pada Sabtu (18/5/2019) di Malang, Jawa Timur.
AI Academy adalah sebuah program yang bertujuan untuk memperkuat kemampuan digital dan kompetensi para pelajar di Indonesia.
Program ini merupakan hasil kerjasama yang baik atara BaBe, Kementerian Perekonomian Republik Indonesia, dan juga Pemerintah Kota Malang.
Kota Malang dipilih sebagai tuan rumah bukan tanpa alasan.
“Kami memutuskan untuk menyelenggarakan program pelatihan ini sebagai pilot project di Malang,” ujar Edi Prio Pambudi, Asisten Deputi Moneter dan Neraca Pembayaran, Deputi untuk Koordinasi Ekonomi Makro dan Keuangan dari Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI.
“Karena kami mengenali potensi besar kota ini, dengan komunitas akademik yang kuat, ekonomi kreatif yang berkembang pesat, dan yang terpenting didukung penuh oleh pemerintah daerah.”
Sementara Drs. H. Sutiaji, Walikota Malang, mengaku senang Malang menjadi tuan rumah peluncuran program BaBe AI Academy ini.
“Dengan infrastruktur dan komunitas yang telah terbentuk, kota Malang memberikan fasilitasi dalam berinovasi dan mendukung agenda pembangunan nasional bangsa,” kata Drs. H. Sutiaji, Walikota Malang.
Sementara Presiden Direktur Aplikasi BaBe, Weihan Liew menjelaskan bahwa sejak awal BaBe punya misi untuk konsisten memberikan informasi yang menghibur rakyat Indonesia.
Dan melalui program AI Academy tersebut, BaBe ingin membantu melatih generasi baru Indonesia.
“Tim BaBe juga ingin membuka kesempatan bagi mahasiswa yang telah menyelesaikan pelatihan dengan nilai yang baik untuk magang di perusahaan kami dan bergabung dalam tim BaBe,” jelas Weihan Liew.
Menurut laporan BaBe, inisiatif pelatihan pertama diadakan selama bulan April 2019 dan berlangsung selama empat minggu.
Dalam pelatihan ini, materi pelajaran yang diajarkan cukup banyak.
Seperti materi pelajaran Artifical Intelligence, yang diadakan pada akhir pekan, dan dua pelajaran yang dibahas per minggu.
Pelatihan ini difasilitasi oleh beberapa pakar industri ini.
Antara lain Dr.Hendri Murfi, Dr. Sarini, Dr. Taufik Sutanto, dan para pakar dari tim BaBe, yaitu: LeMan Tien, Pham Duy Tung, Luong Xuan Bach, dan Vu Van Tu.
Untuk mengikuti gelombang pelatihan, para pelajar dari wilayah Jawa Timur dan sekitarnya mendaftar melalui situs web training.babe.co.id.
Peserta program dipilih berdasarkan kriteria yang ketat, mengevaluasi kemampuan Matematika mereka serta pemrograman melalui tes online dan tertulis.