Advertorial

Blue Java Banana, Pisang Biru Cantik yang Tak Hanya Rasanya Mirip Es Krim, Tapi Juga Punya Banyak Manfaat Kesehatan

Nieko Octavi Septiana
,
Mentari DP

Tim Redaksi

Blue java banana, jenis pisang ini selain warnanya menarik dan rasanya enak mirip es krim, ternyata juga mengandung banyak manfaat.
Blue java banana, jenis pisang ini selain warnanya menarik dan rasanya enak mirip es krim, ternyata juga mengandung banyak manfaat.

Intisari-Online.Com -Jenis pisang yang satu ini dikenal dengan namablue java banana(pisang biru Jawa) atau disebut juga ice cream banana.

Bukan tanpa alasan, jenis pisang ini mendapat nama seperti itu. Nama blue java banana disematkan pada jenis pisang ini karena tampilannya yang berbeda dengan jenis pisang lainnya.

Jika pisang pada umumnya memiliki kulit berwarna kuning atau hijau, pisang yang ini kulitnya berwarna biru.

Selain itu disebut juga ice cream banana karena teksturnyalembut seperti es krim serta terasa seperti vanila.

Baca Juga : Sering Bandingkan Penampilan Fisik Diri Sendiri dengan Orang Lain, Hati-hati, Bisa Jadi Gejala Gangguan Mental

Dikutip dari The Huffington Postvia Tribun Medan, pisang ini memiliki warna kulit yang tampak buram, berwarna kebiruan sebelum matang.

Dikutip dari Live Love Fruit, pisang ini dikenal juga dengan pisang Hawaii, Ney Mannan, Krie atau Cenizo.

Ukuran pisangnya agak 'gemuk', dan bisa mencapai panjang 7 inci (17,7 cm).Ketika belum matang, kulitnya berwarna biru keperakanyang khas dan saat matang kulitnya akan berubah warna menjadi kuning pucat serta daging buahnya berwarna putih krem.

Blue javaadalah kultivar pisang yang kuat dan toleran terhadap dingin, dan dikenal karena aromatiknya yang manis.

Blue java bananaberasal dari Asia Tenggara, dan lazim di seluruh pulau Hawaii.

Di Hawaii dikenal sebagai 'ice cream banana' dan di Fiji sebagai 'pisang Hawaii', 'krie' di Filipina dan 'cenizo' di Amerika Tengah.

Blue java termasuk kelompok ABB, artinya mengandung satu set kromosom yang disumbangkan olehMusa acuminatadan dua olehMusa balbisiana.

Sementara pisangini dapat dimakanlangsung saat matang, banyak negara yang menanam pisang ini lebih suka membuat pisang ini menjadi pisang goreng, dipanggang atau lainnya.

Baca Juga : 3 Jet Tempur Fenomenal Sepanjang Sejarah Penerbangan, Salah Satunya Tak Diakui Pemiliknya Selama 6 Tahun

Manfaat Blue Java Banana bagi kesehatan

Mirip dengan pisang cavendish,blue java banana memiliki banyak manfaat serupa.

Mereka mengandung banyak serat, serta beberapa antioksidan yang membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Mereka kaya akan vitamin B6 dan C, dan mengandung banyak kalium, magnesium, tembaga, mangan, dan protein.

Berikut adalah beberapa manfaat utama blue java banana.

1.Mengatur gula darah

Blue java bananamengandungpektin dan pati resisten (ketika belum matang sempurna).

Pektin dan pati resisten dapat memoderasi kadar gula darah setelah makan dan membantu mengurangi nafsu makan dengan memperlambat pengosongan lambung Anda.

Pisang juga memiliki peringkat rendah hingga sedang pada indeks glikemik (GI), yang berarti mereka tidak menyebabkan lonjakan gula darah utama pada orang sehat.

2. Meningkatkan suasana hati

Blue java bananaadalah sumber kaya vitamin B6, yang diperlukan untuk membantu tubuh mensintesis serotoninnya sendiri.

Recommended Daily Allowance (RDA) untuk vitamin B6 pada orang dewasa adalah 1,3mg.Satu pisang berukuran sedang mengandung sekitar 0,4 mg vitamin B6.

Jadi jika Anda membuat smoothie, atau es krim pisang dengan 2-3 Blue Java, Anda akan mendapatkan lebih dari 75% dari RDA vitamin B6 Anda.

Baca Juga : 10 Manfaat Kesehatan Luar Biasa dari Bunga Pepaya yang Jarang Kita Ketahui, Sayang Jika Dilewatkan

3. Meningkatkan kesehatan pencernaan

Pisang mengandung serat yang tidak dapat dicerna seperti selulosa, hemiselulosa dan alfa-glukan, yang membantu mencegah sembelit dan memulihkan serta mempertahankan fungsi usus.

Pati resisten dalam pisang mentah juga lolos dari pencernaan dan berakhir di usus besar Anda di mana ia menjadi makanan bagi bakteri menguntungkan dalam usus Anda.

Pektin juga telah ditemukan oleh beberapa penelitian untuk membantu melindungi terhadap kanker usus besar.

4. Mendukung kesehatan jantung

Kalium sangat penting untuk kesehatan jantung, danblue java bananapenuhdengan kalium.

Mendapatkan cukup kalium dalam makanan Anda dapat membantu menurunkan tekanan darah, dan bahkan telah ditemukan bahwa mereka yang makan banyak kalium memiliki risiko 27% lebih rendah terkena penyakit jantung

Di mana bisa mendapat Blue Java Banana?

Meski berasal dari Asia Tenggara, nyatanya pisang ini masih sulit didapat di Indonesia.

Pisang ini justru lebih banyak terdapat di Hawaii, dikutip dari The Huffington Post via Tribun Medan, para petani di Hawaii telah menanam buah ini pada 1920-an.

Namun dikutip dari Live Love Fruit, buah ini dapat ditanam di padahangat hingga panas, selama tanahnya tetap terjaga lembap.

Tumbuhan ini juga memiliki toleransi untuk tetap hidup pada suhu rendah mencapai -6 derajat celcius.

Jika ingin mencoba menanam dan mencicipi rasa khas dari blue java banana, bibit dan anakan tanaman ini bisa didapat di toko online.

Baca Juga : Berhenti Meretakkan Leher Hingga Berbunyi ‘Krek’, 2 Orang Ini Lumpuh Hingga Kena Stroke Setelah Melakukannya!

Artikel Terkait