Advertorial

Ketika Naluri Keibuan Berbicara, Singa Betina Ini Merawat Anak Antelop yang Seharusnya Jadi Mangsanya

Masrurroh Ummu Kulsum

Editor

Jangan berburuk sangka mengira singa akan memangsanya, ia justru merawat antelop itu dengan kasih sayang.
Jangan berburuk sangka mengira singa akan memangsanya, ia justru merawat antelop itu dengan kasih sayang.

Intisari-Online.com - Anda yang melihat foto tersebut mungkin akan mengira singa betina begitu jahat karena mempermainkan mangsa kecilnya.

Tapi foto-foto menangkap momen luar biasa saat singa betina justru merawat bayi antelop dengan penuh kasih sayang.

Seperti yang kita tahu antelop adalah mangsa alami para singa, namun singa betina ini malah mengadopsinya setelah kehilangan anak-anaknya.

Anak-anaknya mati setelah dibunuh oleh seekor singa jantan saingannya.

BACA JUGA:Coba Letakkan Irisan Lemon Dekat Tempat Tidur Lalu Rasakan 7 Manfaatnya Ini

Fotografer Gordon Donovan berhasil mengabadikan adegan luar biasa pelukan lembut singa betina dengan anak antelop itu, betina ini bahkan menjilati dan melindunginya dari bahaya.

Dia melindungi anak antelop dari ancaman bahaya betina lain yang mendekat untuk mencari makan.

Kejadian tersebut terjadi di Taman Nasional Etosha, Namibia.

Fotografer dari New York itu mengatakan "Itu adalah pemandangan yang aneh namun menakjubkan untuk dilihat."

BACA JUGA:Tak Disangka, Ternyata Malah Ini Jenis Durian Terenak di Indonesia Versi Profesor Korea

"Aku sangat senang dengan singa-singa itu, dan saat dia menangkap antelop kecil itu aku menunggu saat pembunuhan terjadi."

"Tapi itu tidak pernah terjadi. Itulah cara misterius alam, tidak pernah tahu apa yang akan terjadi selanjutnya."

"Kemudian dia melindungi anak angkatnya dari singa lainnya. Inilah hal-hal yang saya cari saat pergi ke Afrika."

Gordon Donovan menceritakan pemandangan itu berlangsung lebih dari dua jam.

BACA JUGA:Uang Tercecer kok Sampai Rp133 Juta, Pekerja Kebersihan Ini Menemukannya Dalam Keadaan Rusak dan Basah

Artikel Terkait