Advertorial
Intisari-Online.com – Luar biasa, seekor ular terlihat berburu di kabel listrik yang terpasang tinggi.
Hewan tersebut merayap di kabel listrik demi menangkap seekor burung kecil.
Peristiwa yang unik ini terekam kamera di sebuah kabel listrik di Sabah, Malaysia.
Ular yang kelaparan itu merayap dengan cepat di kabel listrik bertegangan tinggi.
(Baca juga: Egyptian Jerboa, Hewan Aneh Bertubuh Seperti Kangguru Namun Masuk Spesies Tikus)
Hewan itu terlihat mampu menyeimbangkan tubuhnya di kabel listrik yang berbeda-beda tingkatannya.
Uniknya, burung berwarna kuning itu seperti mengejek ular berwarna hijau yang berusaha menangkapnya.
Sang burung membiarkan predatornya itu mendekat.
Begitu jaraknya tinggal beberapa sentimeter, sang burung terbang berpindah ke kabel listrik di atasnya.
Ada dua ekor burung berwarna kuning dengan kepala dan paruh berwarna hitam, yang hinggap di kabel listrik bertegangan tinggi.
Sementara ular yang memburunya seperti berusaha menyamar di sepanjang kabel lisrik.
Awalnya ular tersebut nyaris menyatu dengan kabel. Ia menjaga kepalanya tetap rendah dan meratakan tubuhnya di kabel.
(Baca juga: Pelajaran Berharga Dari Orang yang Menolong Ular, Banyak Orang Menyesal Karena Hal Ini)
Namun, burung kedua yang lebih besar memperingatkan temannya yang bertubuh lebih kecil untuk terbang.
Dilansir dari situs MailOnline, Rabu (27/12), video perburuan di dunia hewan yang unik ini diposting oleh seorang pengguna situs Viral Hog di Kota Kinabalu, Sabah.
Ia menjadi saksi dari perburuan yang luar biasa antara ular dan burung tersebut.
Ia sedang di halaman rumahnya saat mendengar burung berkeciap.
Ia pun mendongak ke atas melihat ada ular menyeimbangkan tubuhnya sepanjang kabel listrik mencoba untuk menangkap burung.
Burung itu seperti sedang bermain ‘tangkap aku kalau kamu bisa’.
Sang ular juga melakukannya dengan baik dalam menyeimbangkan tubuhnya dan bergerak di sepanjang kabel.
Hewan itu mencoba menangkap burung tetapi gagal, kemudian ia kembali ke pohon kelapa dalam keadaan lapar.
Dalam video sepanjang hampir tiga menit itu sempat memperlihatkan kepanikan ular saat ia bergerak cepat dari kabel ke kabel lainnya, dalam usaha mendapatkan makanan untuk dirinya.
Walaupun tidak berhasil, ular itu memperlihatkan kegigihannya dalam berburu di sepanjang kabel listrik dalam enam gerakan yang berbeda.
Bahkan ia sempat terlihat melilitkan seluruh tubuhnya di kabel listrik sambil tetap bergerak.
(Baca juga: Dulu Dicampakkan, Kini Buah Ceplukan Harganya Selangit)