Advertorial
Intisari-Online.com – Berita ini bisa menjadi pelajaran untuk anak-anak anda, tengok kanan-kiri sebelum menyeberangi jalan.
Sebuah video yang baru-baru dirilis di dunia maya bisa jadi membuat penontonnya mengelus dada karena kaget.
Dalam video terlihat sebuah bus berwarna hijau melaju di jalanan sempit di Høyanger, Norwegia.
Tidak berapa lama bus itu berhenti dan turunlah 5 orang anak dari dalam bus tersebut.
(Baca juga: Ponselmu, Membunuhmu: Gara-gara Asyik Bermain Ponsel, Wanita Ini Tertabrak Trem dan Kini Kehilangan Dua Kaki)
Tiga anak terlihat berjalan menuruni jalan setapak di samping jalan raya itu.
Sementara dua anak lainnya berada di belakang bus dan sepertinya akan menyeberangi jalan.
Nah, anak yang terdepan tidak melihat lagi ke kanan dirinya dengan langsung menyeberangi jalan.
Tiba-tiba dari arah kanan jalan ada sebuah truk trailer berwarna merah-putih.
Truk tersebut melaju tepat di depan anak tersebut.
Dalam video terlihat anak itu kaget dan menjadi berlari di depan truk.
Beruntung sang sopir truk bisa menghentikan kendaraannya tepat waktu sehingga anak itu tidak tertabrak.
Peristiwa yang terjadi pada 19 Juni lalu itu diceritakan oleh Tor Bjørn Kyrkjebø.
(Baca juga: Demi Menyelamatkan Ibu yang akan Tertabrak Kereta, Pria Ini Rela Kehilangan Kakinya)
Saat itu ia sedang mengendarai truk yang berada di belakang bus yang ditumpangi oleh anak-anak tersebut.
Kamera di dashboard mobilnya merekam adegan yang berlangsung dengan cepat.
Ia bercerita melihat ada 5 anak turun dari bus di depannya, tetapi dua anak mencoba menyeberangi jalan.
Anak itu tidak menyadari sekitarnya bahwa ada kendaraan datang dari arah berlawanan.
“Aku melihat apa yang terjadi tetapi ada hal kecil yang bisa aku lakukan. Aku melihat dari atas atap bus ada truk melaju dengan kecepatan cukup kencang. Aku pun menyalakan lampu kedip dan membunyikan klakson untuk memperingatkan lalulintas pada kedua anak itu,” kata Tor Bjørn Kyrkjebø kepada situs NRK.
Beruntung supir truk warna merah dan putih itu bisa mengentikan kendaraan sebelum menabrak sang anak.
Menurut Kyrkjebø, nyaris tertabrak itu adalah hal mengerikan untuk dilihat.
Karenanya, ia menyebarkan rekaman videonya untuk memperingatkan tentang potensi bahaya di jalan raya yang sibuk.
(Baca juga: (VIDEO) Seorang Tukang Becak Tertabrak Kereta Api, Warganet Merasa Ada Banyak Kejanggalan)
Sebelumnya, ia menyamarkan wajah anak-anak yang terlibat dalam peristiwa tersebut.
Perusahaan bus Brakar mengatakan bahwa supir mereka menurunkan penumpang di tempat yang diperbolehkan.
Meskipun demikian, hal itu akan diselidiki untuk mengindari peristiwa serupa terulang di mmasa depan.