Find Us On Social Media :

Nahas, Niat Hati Mudik untuk Beristirahat, Keluarga Ini Justru Temukan Rumahnya Sudah Jadi Jalanan Beraspal

By Ade Sulaeman, Selasa, 12 September 2017 | 14:40 WIB

Intisari-Online.com – Nasib malang dialami oleh sebuah keluarga pekerja migran di daerah Nizhny Novgorod, Rusia.

Niatnya mau istirahat di kampung halaman tidak bisa terlaksana karena rumahnya sudah menjadi jalanan beraspal.

Itulah yang dialami oleh keluarga Valeria Udalov.

Sebagian rumah mereka di Desa Zavod telah dihancurkan dan menjadi jalanan beraspal.

Pintu rumah mereka pun hanya berjarak satu meter dari jalan yang ramai dengan kendaraan itu.

Valeria dan keluarganya sering meninggalkan rumah mereka karena bekerja di kota tetangga.

Namun, mereka sering pulang kembali ke rumah di kampungnya di Zavod saat liburan.

Malangnya, rumah mereka kini tidak bisa ditempati lagi.

Pemerintah setempat ‘membebaskan’ rumahnya agar ada ruang untuk pembangunan jalan beraspal yang melintasi desa tersebut.

Menurut Valeria, tidak ada seorang pun yang menghubungi keluarga mereka akan rencana pembangunan jalan tersebut.

Itu sebabnya ia kaget karena rumahnya sudah hancur dan barang-barang milik mereka bertebaran.