Omong-omong, Berapa sih Biaya yang Harus Kita Keluarkan untuk Mengikuti Maraton?

Moh Habib Asyhad

Penulis

Jika ingin berburu sepatu murah, ada kemungkinan Anda menemukan sepatu kets dijual seharga sekitar 60 dolar AS (sekitar Rp792 ribu).

Intisari-Online.com – Dalam beberapa tahun terakhir evenbernama ‘... maraton’ tengah menjadi booming hampir di setiap penjuru negara.

Dari maraton di kantor, maraton di kota, maraton antar kota, sampai maraton antar negara.

Bagi mereka yang menyukai lari dan memang sudah mengikut berbagai event maraton tentu tidak masalah. Fisik dan uang sudah pasti mereka siapkan.

(Baca juga:Salut! Meski Hanya Gunakan Kaus Kaki, Pelari Ini Juarai Maraton Sekaligus Pecahkan Rekor)

Tapi buat mereka yang tiba-tiba suka dan hanya ikut-ikutan? Ah, pasti banyak persiapan dan pengeluaran yang harus disiapkan.

Bila Anda bertanya, berapa kira-kira biaya harus Anda keluarkan untuk mengikuti satu turnamen maraton, mungkin seperti ini hitungannya dilansir dari health.com. (1 dolar AS= Rp13.204 per 10/9/2017)

Biaya pendaftaran

Untuk beberapa maraton, biaya pendaftaran atau biaya ikut serta antara 60 sampai 300 dolar AS (Rp792.240 sampai Rp3,9 juta).

Event maraton yang lebih bergengsi dan populer (sering di kota-kota besar), cenderung memiliki biaya lebih tinggi.

Biaya Perjalanan

Tidak selalu kota atau daerah tempat kita tinggal mengadakan maraton. Biasanya para pelarilah yang mencari-cari di mana saja ada lomba maraton.

Tidak heran kita harus menyiapkan dana perjalanan. Di mulai dari kendaraan di sana, bisa pesawat, kereta, bus, atau kendaraan pribadi, serta tempat menginap, boleh hotel, penginapan murah, atau rumah kerabat.

Biaya yang dihabiskan antara 200 sampai 600 dolar AS(Rp2,6 juta sampai Rp7,9 juta) atau mungkin lebih tergantung ke mana kita pergi dan kapan.

Harga Sepatu

Sepatu adalah kebutuhan yang paling dasar untuk seorang pelari. Biasanya sebagian besar pelari menggunakan dua pasang sepatu. Satu pasang untuk sebagian besar latihan dan satu pasang untuk lomba.

Jika ingin berburu sepatu murah, ada kemungkinan Anda menemukan sepatu kets dijual seharga sekitar 60 dolar AS (Rp792.240).

Tapi kebanyakan pelari menghabiskan biaya sekitar 100 dolar AS (Rp1,3 juta) untuk satu sepatu. Atau 120 sampai 250 dolar AS(Rp1,5 juta sampai Rp3,3 juta) untuk dua pasang sepatu.

Untuk menghindari cedera kaki, banyak pelari juga yang membutuhkan dukungan lengkungan. Harganya sekitar 25 sampau 60 dolar AS (Rp330 ribu sampai Rp790 ribu).

Perlengkapan lari

Ketika lari, pelari pasti memerlukan tempat menyimpan barang-barang mereka saat berlari. Seperti FlipBelt. Harganya sekitar 20 dolarAS (Rp264.080). Fungsinya untuk menahan ponsel, headphone, dan kunci.

Selain sepatu, pakaian lari juga penting. Jenis pakaian lari yang biasanya dipilih antara lain legging, celana pendek, tank top atau baju lari, dan topi lari.

Semua ini bisa seharga 500 sampai 870 dolar AS (Rp6,6 juta sampai Rp11,4 juta), tergantung merek yang kita pilih.

Perlengkapan lainnya adalah kaos kaki. Kalau sepatu lari sudah nyaman, maka kaos kakinya juga harus nyaman.

Carilah yang tebal, bantalannya nyaman, dan tahan lama. Tujuannya mencegah lecet. Lima pasang kaos kaki bisa menghabikan biaya 55 sampai 75 dolar AS(Rp726.220 sampai Rp990.300).

Aksesoris

Untuk menambah rasa nyaman, jika kita membutuhkan kacamata olahraga, ikat kepala, dan jepit rambut, ketiganya bisa menghabiskan hingga 150 dolar AS(Rp1,9 juta).

Perlombaan untuk menguji diri

Sebelum mengikuti maraton bermil-mil, beberapa dari pelari pasti mencoba menguji dirinya dengan mendaftar untuk lomba lari jarak dekat.

Biaya untuk mengikuti lomba lari jarak dekat ini sekitar 20 sampai 100 dolar AS (Rp264.080 sampai Rp1,3 juta)

Ikut gym

Jika beberapa dari kita lelah mengikuti banyak lomba untuk persiapan maraton, beberapa mungkin lebih memilih mengikuti gym.

Gym bisa dilakukan di rumah jika ada alat-alat gym yang harganya sudah pasti mahal atau mengikut gym di tempat gym.

Untuk menjadi anggota gym, kita perlu mendaftar anggota gym sekitar 60 sampai 900 dolar AS(Rp790.000 sampai Rp11,8 juta), tergantung tempat gym dan pilihan latihan kita.

Memang tidak setiap pelari akan membutuhkan semua perlengkapan dan pilihan yang tercantum di sini.

Tapi jika Anda berhasil mengatasi semua hal di atas, maraton bisa menghabiskan biaya antara 2.000 sampai 5.000 dolar AS (Rp26 juta sampai Rp66 juta).

Namun jika Anda sangat menyukai lari tentu semua harga itu tidak ternilai dengan perasaan bahagia saat melewati garis finish.