Find Us On Social Media :

Akhirnya Nomor Penerbangan JT 610 Dipensiunkan Lion Air

By intisari-online, Rabu, 7 November 2018 | 21:06 WIB

Intisari-online.com - Musibah jatuhnya pesawat Lion Air JT 610 menjadi duka nasional.

Tidak hanya bagi penumpang dan keluarganya, tapi juga bagi sang maskapai penerbangan tersebut yakni Lion Air.

Lion Air pun memutuskan untuk "memensiunkan" nomor penerbangan JT 610 dari rute Jakarta-Pangkalpinang.

Kini rute penerbangan itu memiliki nomor baru.

Baca Juga : Korban Lion Air JT 610 Sulit Dikenali, Ini 8 Bagian Tubuh yang Penting untuk Identifikasi Forensik

"Iya betul, sudah diganti nomor penerbangannya," ujar Corporate Communications Strategic of Lion Air Danang Mandala Prihantoro kepada Kompas.com, Jakarta, (6/11).

Danang mengungkapkan, kini nomor penerbangan Lion Air rute Bandara Soekarno-Hatta ke Pangkalpinang menjadi JT 216.

Nomor itu diberikan untuk keberangkatan pesawat pukul 06.10 WIB dan jadwal tiba pukul 07.20 WIB.

Sementara itu untuk rute sebaliknya yakni Pangkalpinang ke Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, nomor penerbangan yang digunakan yakni JT 217.

Baca Juga : Keluarga Deryl Fida Korban Lion Air JT 610, Alami Hal Janggal ini Saat Kirim Doa Untuknya

Pesawat Lion JT 217 memiliki jadwal keberangkatan yakni pukul 08.00 WIB, sedangkan jadwal tiba pukul 09.15 WIB.

Nomor penerbangan terdiri dari dua bagian yakni huruf kode maskapai dan nomor di belakangnya yang menunjukkan rute penerbangan dari satu kota ke kota lain.

Untuk Lion Air, kode maskapai yakni JT.