Find Us On Social Media :

Sedih, Anak dengan Autisme Ini Tidak Hanya Di-bully Tapi juga Dilempari Papan Berpaku Hingga Menancap di Kepalanya

By Ade Sulaeman, Kamis, 10 Agustus 2017 | 13:45 WIB

Intisari-Online.com – Masih ingat sebuah video yang menjadi viral di media sosial tentang aksi bullying kepada seorang mahasiswa berkebutuhan khusus yang berkuliah di Universitas Gunadarma?

Dalam video menunjukkan seorang pria menarik tas pria lainnya dan mahasiswa lainnya mengejeknya.

Sontak saja aksi bullying ini mendapat kecaman netizen.

Aksi bullying memang sering terjadi, terutama kepada mereka anak-anak berkebutuhan khusus.

Salah satu yang cukup parah terjadi di Mansflied, Inggris.

Dilansir dari dailymail.co.uk, Romeo Smith (9) adalah seorang anak autis.

Suatu hari, ia berjalan pulang dari mengujungi neneknya.

Setelah itu, Romeo didekati oleh sekelompok orang yang memanggil namanya sambil mengejek sambil mengayunkan tongkat.

Ia pun mencoba melarikan diri dengan memanjat pohon.

Ibunya, Natasha (30), seorang perawat, yang telah berjalan pulang duluan bersama ketiga anaknya menyadari Romeo tidak berada di belakangnya.

(Baca juga: Tragis! Siswa Kelas 2 SD Ini Harus Meregang Nyawa Setelah Berkelahi dengan dengan Temannya di Halaman Sekolah)

“Romeo sering tertinggal di belakang ketika berjalan bersama. Sebab, dia suka berhenti dan melihat sesuatu karena penasaran,” cerita Natasha.