Find Us On Social Media :

Kenalkan, Ailton Manuel da Silva yang Dijuluki Pedagang Asongan yang Paling Trendy di Dunia

By Ade Sulaeman, Rabu, 21 Juni 2017 | 20:30 WIB

Pedagang asongan yang trendi

Saat matahari begitu terik, Aílton mengakui bahwa dirinya menjadi lebih cepat lelah. Ia pun sering minum agar tidak dehidrasi. Sementara isterinya menyuruh ia untuk memakai krim pelindung matahari.

Lebih dari 2 tahun Aílton pun menjadi seorang selebritas di kawasan tempat tinggalnya. Dan rupanya hal itu membuat cemburu saingannya, Genilson Luiz.

Genilson memiliki restoran sendiri di dekat tempat biasa Aílton berjualan. Menurutnya, ia sering mendengar pembicaraan antarpedagang asongan bahwa Aílton memonopoli kawasan itu dan membuat bisnis mereka turun.

“Pedagang asongan lainnya tidak berpenampilan seperti Aílton dan kami memperingatkan pedagang asongan lainnya untuk membiarkan Aílton. Itu karena perilaku dan keluwesan dirinya menarik perhatian para pembeli. Dia selalu menghormati orang lain dan penggendara bermotor mencari dirinya saat ingin membeli sesuatu,” kata Genilson Luiz.

Setiap hari Aílton dapar mengantongi keuntungan sebanyak 400 real Brasil atau Rp1,5 juta. Jumlah itu cukup untuk kebutuhan makanan bagi keluarganya.

Meskipun demikian, ia berharap bisa mengikuti jejak isterinya dan bersekolah kembali. Ia benar-benar ingin mendapatkan pekerjaan yang lebih nyata dan bisa memiliki toko sendiri.

Yang lebih mengesankan dari Aílton adalah kebaikan hatinya. Ia selalu menyisihkan sedikit uang setiap hari agar bisa membeli makanan, alat-alat kebersihan, dan matras.

Semua benda-benda itu disumbangkan ke rumah perawatan para pensiunan Jesus de Nazaré di kota kelahirannya.

“Saya tidak kaya, tetapi cukup untuk keluarga saya. Selama saya bisa membantu orang yang lebih susah dari saya, maka akan selalu saya lakukan,” tutup Aílton Manuel da Silva.