Find Us On Social Media :

Kisah Penyelam TNI AL yang Temukan Black Box Lion Air JT 610: Penuh Perjuangan dan Sempat Tidak Yakin

By Aulia Dian Permata, Kamis, 1 November 2018 | 22:00 WIB

Intisari-Online.com - Black box Lion Air JT 610 bagian FDR (Fligh Data Recorder) telah ditemukan pada Kamis (1/11/2018) pagi.

Kotak hitam itu ditemukan di kedalaman 30 meter di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat.

Seorang penyelam dari Taifib TNI Angkatan Laut Sertu Hendra adalah personel yang pertama kali menemukan lokasi black box tersebut.

Menurut Hendra, tak mudah menemukankotak hitam itu dan proses pengangkatannya pun terbilang cukup sulit.

Baca Juga : 7 Manfaat Sabun Arang Aktif yang Kini Jadi Incaran Pecinta 'Skin Care', Si Hitam yang Mencerahkan!

Hendra mengatakan awalnya hanya melihat sebuah benda berwarna oranye yang terendam lumpur pekat.

Saat melihat benda tersebut, Hendra tidak yakin kalau itu adalah black box yang tengah dicari.

Kemudian Ia coba menempelkan alat pendeteksi black box pada benda itu untuk memastikan benda tersebut adalah kotak hitam pesawat Lion Air yang jatuh.

"Warnanya kan oranye, saya coba yakinkan lagi ini benar black box atau bukan. Saya coba tempelkan lagi alatnya yang dipinjamkan pada saya, lalu bunyinya sama. Jadi saya yakin kalau itu black box," ungkap Hendra dilansir dari Kompas.com.

Baca Juga : Makan Telur 6 Butir dalam Seminggu Diklaim Bisa Perpanjang Usia, Ini Penjelasannya!