Find Us On Social Media :

Tak Banyak yang Tahu, Ternyata WhatsApp Bisa Dibajak Saat Video Call, Untung Sudah Diperbaiki

By Afif Khoirul M, Jumat, 12 Oktober 2018 | 08:00 WIB

"Kami secara rutin bekerja sama dengan peneliti keamanan dari seluruh dunia untuk memastikan keamanan dan keandalan WhatsApp," Sebut penyedia layanan kirim pesan tersebut.

"Kami dengan cepat telah membuat perbaikan di versi terkini WhatsApp untuk memperbaiki masalah dimaksud," lanjut WhatsApp.

Baca Juga : 50 Juta Akun Facebook Dibobol, Pengguna Instagram dan WhatsApp Harus Waspada

Seperti yang diketahui, sejauh ini belum ada indikasi bahwa celah keamanan tersebut telah dimanfaatkan oleh hacker untuk melakukan pembajakan.

Namun, untungnya sebelum hal itu terjadi pihak WhatsApp sudah lebih dahulu mengetahui dan menambalnya.

Mengutip dari berbagai sumber, bug tersebut ditemukan oleh Travis Ormandy, seorang peneliti di Google Project Zero.

Menurut WhatsApp, celah keamanan tersebut sangtlah fatal dan sangat berbahaya bagi pengguna, untuk itu penting dilakukan adanya perbaikan.

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!