Ini Doa yang Dipanjatkan Khabib Nurmagomedov Setiap Hari Sebelum Bertarung Melawan Conor McGragor

Moh. Habib Asyhad

Penulis

Sebelum melawan Conor McGregor, Khabib mengaku memanjatkan doa sepeti ini kepada Tuhan setiap hari hingga akhirnya ia menang.

Intisari-Online.com – Khabib berhasil mengalahkan Conor McGragor untuk merebut juara kelas ringan UFC 299 pada Sabtu (6/10) lalu.

Meski begitu, Khabib dibayangi akibat yang mungkin ia terima setelah tindakannya melompat keluar dari octagon dan menyerang tim McGregor.

Izin bertarungnya pun ditangguhkan oleh Nevada Athletic Commission selama 10 hari.

Sementara ia juga terancam akan dicabut gelar juaranya.

Baca Juga : Telinga Kanan Khabib Nurmagomedov Terkena Penyakit Cauliflower: Ini Penyebab, Gejala, dan Pencegahannya

Dana White, presiden UFC sendiri, juga menolak untuk memberikan Khabib sabuk juara di arena usai pertarungan.

Tetapi Khabib telah kembali ke rumahnya di Degestan, untuk merayakan kemenangannya dan mengangkat sabuk juara di depan para pendukungnya di sebuah stadion sepakbola lokal.

Selama acara tersebut, Khabib telah mengungkapkan pemikirannya tentang pertarungannya dengan McGregor.

Dikutip dari laman express.co.uk (9/10/2018), ia mengakui ingin memberikan McGregor pelajaran.

Baca Juga : Ini 4 'Hinaan' McGragor yang Ditanggapi Kalem oleh Khabib Nurmagomedov

“Saya berdoa kepada Tuhan untuk satu hal, dibiarkan sendirian di dalam kandang dengan badut ini. Saya meminta ini setiap hari, ”katanya.

"Saya berdoa bahwa kami tidak akan mengalami cedera, bahwa kami akan mengandalkan berat badan, dan mendapatkan kembali kekuatan kami, dan akhirnya berada dalam ring itu."

"Karena banyak yang dikatakan di luar ring, dan saya mengatakan, begitu pintu oktagon tertutup, saya tidak bertanggung jawab atas tindakanku."

Khabib sangat marah karena serangan verbal yang dilancarkan oleh McGregor sebelum pertarungan dan ia merasa sangat tidak dihargai oleh perkataannya.

Baca Juga : Membantu Orang-orang Miskin dengan Cara yang Tidak Lazim, Pria Ini Harus Rela Kehilangan Pekerjaan dan Rumahnya

Khabib ingin menunjukkan perbedaan antara dirinya dengan McGregor.

Tetapi, ia menyesal dan meminta maaf atas tindakannya yang membuat kekacauan usai pertarungan.

"Hal pertama yang ingin saya tunjukkan padanya, adalah perbedaan antara orang-orang kami, dan orang-orangnya," katanya. “Kami tahu sejarah kami, nenek moyang kami, dan apa yang telah dilalui oleh orang-orang kami. Tidak ada yang bisa menghancurkan kami."

“Dan dengan apa yang terjadi sesudahnya, beberapa orang mengatakan saya melakukan hal yang salah, yang lain mengatakan apa yang saya lakukan hal yang benar.

“Kamu tidak bisa membatasi elang di kandang. Dan saya menunjukkan itu pada mereka," pungkas Khabib.

Baca Juga : Minum Soda Api, Bunda Ranie Mati Suri dan Melihat Tubuhnya Sendiri

Artikel Terkait