Find Us On Social Media :

Bangga, Siswa-Siswi SD Indonesia Rebut 23 Medali dalam Olimpiade Sains Internasional

By Ade Sulaeman, Jumat, 5 Oktober 2018 | 15:15 WIB

 

Intisari-Online.com - Sebanyak 23 siswa sekolah dasar (SD) asal Indonesia sukses memboyong 2 emas, 13 perak, dan 8 perunggu dalam perhelatan International Mathematics and Science Olympiad (IMSO) 2018.

Ajang Olimpiade Matematika dan Ilmu Pengetahuan Internasional yang diikuti 22 negara itu diselenggarakan di Xejhiang, China, pada 27 September hingga 4 Oktober 2018.

"Alhamdulillah, tahun ini lebih banyak daripada tahun kemarin, kali ini kita bawa pulang 23 medali. Semoga ini memberikan motivasi kepada anak-anak kita untuk menyukai matematika dan sains," ujar Direktur Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah (Dirjen Dikdasmen) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) Hamid Muhammad dalam siaran pers, Jumat (5/10/2018).

Hamid beserta pejabat Kemendikbud, Kamis (4/10/2018) kemarin, menjemput anak-anak berprestasi itu di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang.

Baca Juga : Pierre Tendean, Letnan Tampan Berdarah Prancis yang Jadi Rebutan Para Jenderal

Berikut daftar siswa peraih medali :

Emas

1. Muhammad Fikri Aufa (SD Islam Terpadu Cahaya Insani, Temanggung),

2. Steven Darren Wijaya (SD Cahaya Nur, Kabupaten Kudus).

Baca Juga : Begini Kisah Sarwo Edhie Wibowo Mertua SBY Saat Detik-Detik 1 Oktober 1965