Penulis
Intisari-Online.com -Proses perekrutan calon pegawai negeri sipil (CPNS) 2018 resmi dibuka oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) pada Rabu (19/9/2018).
Dilansir dari situs resmi Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), terdapat 238.015 formasi dalam CPNS 2018.
Menilik banyaknya formasi yang dibutuhkan untuk instansi tersebut, sehingga dipilih beberapa jurusan yang paling banyak diminati.
Contohnya Jurusan Pendidikan Guru, Jurusan Pendidikan Guru Agama, Jurusan Kedokteran dan Tenaga medis, Jurusan Teknik, dan Jurusan Magister Pascasarjana.
Baca Juga : 48 Tahun Pakai Cincin yang Sama, Ini Rahasia di Balik Cincin yang Selalu Melekat di Tangan Pangeran Charles
Tak hanya jurusan yang paling banyak diminati, pihak kementerian/lembaga/daerah juga membuka lowongan bagi jurusan yang terbilang jarang tersedia formasinya.
Berikut 9 nama jurusan yang sedikit peminatnya beserta jabatan di CPNS 2018:
1. D3 Metrologi
Kementerian Perdagangan, Jabatan Penera Terampil, terdapat 8 formasi umum.
Baca Juga : Siti Roshilah Kaget Saat Makan di Warung Pinggir Pantai Habis Rp1,4 Juta! Begini Kronologinya
2. D3 Grafika
Kementerian Keuangan, Jabatan Operator Grafis, terdapat 1 formasi umum.
3. S1 Ilmu Olahraga
Sekretariat Kabinet, Jabatan Analis Kesejahteraan Rakyat, terdapat 2 formasi umum.
Baca Juga : Tak Bisa Diam dan Suka Lompat-lompat, Berbahagialah, Itu Tanda Anak Anda Punya Kecerdasan Kinestetik Tinggi
4. S1 Bahasa Indonesia
Kementerian Keuangan, Jabatan Analis Keuangan, terdapat 7 formasi umum.
5. S1 Matematika
Kementerian Keuangan, Jabatan Analis Keuangan, terdapat 2 formasi.
6. S1 Elektro Arus Lemah
Kementerian Perdagangan, Jabatan Penera Ahli Pertama, 2 formasi umum
7. S1 Pengembangan Kurikulum
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jabatan Analis Kurikulum dan pembelajaran, terdapat 2 formasi (1 unit pusat di Poltekim & Poltekip BPSDM Hukum dan HAM).
8. S1 Studi (Ilmu) Pemerintahan
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jabatan Analis Perencanaan, Evaluasi dan Pelaporan, terdapat 86 formasi.
9. S1 Perpustakaan
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia, Jabatan Pustakawan Ahli pertama, terdapat 3 formasi.
Selain itu, informasi pendaftaran online CPNS 2018 dilaksanakan mulai 26 September-10 Oktober 2018. Pendaftaran online hanya bisa dilakukan di situs sscn.bkn.go.id.
(Retia Kartika Dewi)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini 9 Jurusan yang Formasinya Sedikit Tersedia dalam CPNS 2018".