Find Us On Social Media :

Ditemukan! 4 Sel Darah Baru yang Bisa Tingkatkan Sistem Kekebalan Tubuh untuk Lawan Infeksi

By Ade Sulaeman, Jumat, 28 April 2017 | 14:30 WIB

Para ilmuwan berhasil temukan 4 sel darah baru

Intisari-Online.com - Selama ini kita tahu bahwa sel darah pada manusia ada 3 kategori, yaitu sel darah merah, sel darah putih, dan keping darah. Namun kini, para ilmuwan telah menemukan 4 jenis sel darah baru.

(Baca juga: Kisah Karo Kristian Daeli, Bocah Tiga Tahun yang Kelebihan Sel Darah Putih)

Dilansir dari iflscience.com, 4 sel darah baru ini merupakan bagian dari sel darah putih. Di mana sel darah putih berperan dalam sistem kekebalan tubuh untuk melawan infeksi.

Empat sel darah baru ini adalah 2 jenis sel dendritik dan 2 jenis sel monosit baru.

Sel dendritik memainkan peran penting dalam menghubungkan sistem kekebalan bawaan, yang melibatkan pertahanan seperti kulit dan membran yang membantu melawan infeksi dan sistem kekebalan adaptif.

(Baca juga: Keberhasilan Luar Biasa dari Rekayasa Sel Darah Putih untuk Menyerang Sel Kanker)

Sementara sel monosit memberikan peran berbeda dalam sistem kekebalan tubuh. Mereka adalah jenis sel darah putih terbesar dan dapat terus terbentuk. Sehingga mereka mampu pergi ke tempat infeksi, melahapnya, lalu mengeluarkannya dari tubuh.

“Dalam penelitian ini, para ilmuwan telah menggunakan teknologi mutakhir untuk menemukan 4 sel darah baru ini,” kata Divya Shah, ilmuwan dari Wellcome’s Infection and Immunobiology.

Langkah selanjutnya yang ingin dilakukan adalah mengetahui bagaimana jerja dari tipe-tipe sel baru ini pada sistem kekebalan tubuh kita. Baik saat sedang sehat ataupun sedang sakit.