Find Us On Social Media :

Gadis Kecil yang Malang, Bangun Tidur Ia Malah Terkunci di dalam Bus Sekolah hingga Mati Lemas

By Adrie Saputra, Jumat, 17 Agustus 2018 | 20:15 WIB

Intisari-Online.com - Seorang anak perempuan berumur tiga tahun mati lemas di dalam mobil sekolah yang terkunci setelah dia tertidur dan sopirnya diduga lupa tentang dia.

Nura Nadia Ma diyakini telah mencoba keluar dari minivan Toyota di Pattani, Thailand selatan, setelah bangun tidur.

Sayangnya, saat itu suhu di luar kendaraan melonjak hingga 35 derajat Celcius.

Gadis kecil tidak mampu membebaskan diri dan secara tragis mati lemas karena panas terik.

Baca juga:  Kisah Tarissa Maharani, Paskibraka Pembawa Baki Bendera Merah Putih di Istana

Dia kemudian ditemukan berbaring di kursi bus.

Satu sepatu ada di lantai mobil dan bajunya acak-acakan, menandakan dia telah berjuang untuk mencoba melarikan diri dari kendaraan yang terkunci, kata polisi.

Nura dibawa dari rumahnya menuju ke sekolah pada hari Rabu pagi, tetapi dia tertidur selama perjalanan.

Ketika sopir Ahama Sanay (23) menurunkan anak-anak, dia diduga tidak memperhatikan gadis itu.

Dia kemudian mengunci pintu kendaraan.

Pukul 4 sore, ibu Nura dilaporkan tiba dan berdiri menunggu di gerbang sekolah dan menghubungi guru ketika putrinya tidak kunjung muncul.

Pihak sekolah akhirnya menemukan gadis itu di dalam mobil jemputan sekolah yang terkunci.

Petugas dari Kantor Polisi Pattani melacak pengemudi, Ahama, dan dia segera ditangkap karena kelalaiannya.

Baca juga: Wahai Wanita, Cobalah 7 Gaya Rambut Ini Jika Ingin Tampak Lebih Muda

Dia diduga mengaku meninggalkan anak muda itu di kendaraan.

Letnan Verasak Suwannakham, Wakil Komisi Investigasi, mengatakan, ''Polisi tiba di sekolah dan menemukan sopir yang mengakui bahwa dia meninggalkan gadis itu di dalam mobil.''

Ahama telah memberitahu polisi bahwa istrinya biasanya membantunya di sekolah, tetapi pada hari kecelakaan itu, istrinya pergi.

Dia mengatakan mengunci mobil tanpa memeriksa tempat duduk, lalu mengendarai motornya kembali ke rumah.

Dia berencana kembali pada sore hari untuk mengantar anak-anak kembali ke rumah.

Letnan Verasak menambahkan, ''Ibu si anak menunggu di sekolah dan memanggil putrinya. Dia pergi menemui guru untuk mencoba menemukannya."

"Mereka melihat ke dalam mobil dan melihat jenazahnya."

Baca juga: Kisah Kepahlawan Tiga Tokoh AURI Yang Pesawatnya Ditembak Jatuh Belanda di Langit Yogyakarta

"Sopir akan diinterogasi lebih lanjut karena kami percaya dia lalai dengan mengunci mobil dan meninggalkan gadis itu di dalam."

Petugas medis dari Rumah Sakit King Chulalongkorn Memorial, yang melakukan pemeriksaan post-mortem, mengkonfirmasi bahwa Nura meninggal karena mati lemas.

Dia akan dimakamkan hari ini sesuai dengan kebiasaan agama setempat. (Intisari-Online.com/Adrie P. Saputra)