Find Us On Social Media :

Nilai Mata Uangnya Melemah, Erdogan Akan Boikot Barang Elektronik AS

By Tatik Ariyani, Rabu, 15 Agustus 2018 | 12:30 WIB

Intisari-Online.com - Presiden Turki, Recep Erdogan mengatakan Turki akan memboikot barang-barang elektronik AS, termasuk produk Apple AS dengan perangkat unggulan iPhone.

Dalam pidatonya di Ankara pada hari Selasa (14/8/2018), Erdogan mengklaim telah mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk keperluan aset Turki.

Erdogan mengatakan Turki harus terus memproduksi dan mengekspor barang-barang Turki sendiri.

Dia menambahkan bahwa produk elektronik AS akan mendapat sanksi sendiri.

Baca Juga: Darimana Asal Kesadaran Manusia? Berikut 3 Perenungan Misteri Tubuh Manusia

Baca Juga: Mahasiswi Malang yang Kuliah di Jerman Meninggal Akibat Tenggelam di Danau, Keluarga Harus Tanggung Biaya Kepulangan Jenazah

Erdogan mengatakan, "Jika mereka memiliki iPhone, ada Samsung di sisi lain. Dan kami memiliki merek telepon sendiri."

"Kami akan memproduksi cukup untuk diri kami sendiri. Kami harus menyediakan barang-barang berualitas lebih baik daripada yang kami impor dari mereka," tambahnya.

Erdogan menyebut ponsel Vestel Venus sebagai alternatif bagi orang Turki untuk membeli, yang mendorong saham di perusahaan itu naik hampir 5 persen.

Erdogan kembali meminta rakyat Turki untuk menukar dolar AS menjadi lira untuk 'menjaga martabat' mata uangnya.

Baca Juga: Lebanon Terima Bantuan Tank AS untuk Lawan Hizbullah, tapi Kemungkinan Besar Malah Digunakan Menggempur Israel

Presiden menyarankan bahwa orang-orang Turki akan melawan kekuatan dolar dan inflasi dengan cara yang sama saat upaya kudeta kepresidenannya dikalahkan pada tahun 2016.

Ekonomi Turki dipandang sangat rentan karena tingginya tingkat utang yang dinilai dalam dolar.