Find Us On Social Media :

Uang Habis Karena Sering Beli Pulsa? Lakukan Lima Cara Ini Untuk Mencegahnya

By Lintang Bestari, Rabu, 29 Maret 2017 | 11:30 WIB

Daripada mengeluarkan pulsa untuk sms, lebih baik gunakan WhatsApp atau Line yang juga bisa mengirim pesan teks

Intisari-Online.Com – Telepon genggam merupakan sebuah kebutuhan. Itulah sebabnya kita rela mengeluarkan banyak uang untuk membeli pulsa dan paket data. Namun ternyata, ada cara yang bisa kita lakukan untuk menghemat pengeluaran smartphone kita karena sering beli pulsa. Apa sajakah itu?

Menggunakan wi-fi

Jika Anda sedang berada di kantor ataupun tempat umum yang memiliki wi-fi, gunakan sebaik mungkin. Wi-fi bisa menghemat biaya smartphone kita karena tidak perlu menggunakan paket data saat membuka akun media sosial atau mengirm foto ke teman. Oleh sebab itu, jangan sia-siakan kesempatan ini. Jika password wi-fi tidak tertulis, maka tanyalah kepada petugas di tempat tersebut.

Melakukan panggilan telepon dari laptop atau komputer

Gunakan laptop atau komputer kita untuk melakukan panggilan telepon secara gratis – dengan Skype atau Google Hangouts. Memang tidak semudah telepon dari smartphone, sebab, orang yang ingin kita hubungi juga harus memiliki akun sendiri di Skype atau Gmail. Namun, hal itu sepertinya tidak menjadi masalah karena sangat sepadan dibandingkan harus menghabiskan banyak pulsa.

Ganti sms dengan chatting

Sama seperti panggilan telepon: kita juga bisa mengganti sms dengan aplikasi yang memungkinkan kita mengirim sms dengan gratis. Misalnya, WhatsApp atau Line. Kita bebas mengirim teks (juga foto, video, dan audio) sebanyak mungkin tanpa takut pulsa habis.

Matikan fitur download otomatis

Mungkin Anda tidak menyadarinya, namun Anda bisa mengalami pembengkakan biaya paket data jika tidak hati-hati. Misalnya, ketika aplikasi melakukan update atau saat tanpa sadar mendownload semua foto yang dikirim teman di grup WhatsApp. Jika tidak ingin hal itu terjadi, sebaiknya matikan paket data jika sedang tidak digunakan. Atau jangan aktifkan fitur download otomatis.

Ganti dengan mode airplane saat traveling

Biaya roaming adalah yang terburuk. Cara terbaik untuk menghindarinya adalah mengaktifkan airplane mode saat ingin mendarat di negara lain. Jangan khawatir, Anda bisa mengembalikannya lagi ke mode normal ketika sudah menggunakan nomor setempat (atau saat ada wi-fi).

Itulah lima cara untuk mencegah pembengkakan biaya pulsa. Selamat mencoba!