Find Us On Social Media :

Benarkah Microwave Bisa Dimanfaatkan CIA untuk Memata-matai Kita?

By Andrew Bari Dianto, Selasa, 14 Maret 2017 | 18:00 WIB

Benarkah Microwave Benar-benar Bisa Memata-matai Kita?

Intisari-Online.com – Minggu lalu, tepatnya 8 Maret 2017, Wikileaks, sebuah organisasi yang terkenal kerap membocorkan dokumen rahasia pemerintah, baru saja membocorkan berbagai alat penyadap milik CIA.

(Ingin Beli Smartphone yang Paling Pas Buat Kamu? Simak Panduan Ini)

Salah satu metode yang bocor adalah dengan menyadap melalui ponsel dan Samsung TV.

Menanggapi hal ini, dikutip dari wired.com, Kellyanne Conway, salah satu konselor dari Presiden AS Donald Trump, mengatakan bahwa saat ini tiap warga negara AS perlu mencurigai semua peralatan, termasuk microwave.

(Dari Perempuan Erotis Hingga Oma-Oma Tua Renta, Inilah Jejak Mata-Mata Perempuan Korea Utara)

Conway mengatakan, “Ada artikel di minggu ini yang membicarakan tentang bagaimana kita dapat memata-matai seseorang melalui ponsel, televisi (Samsung TV), dan berbagai peralatan lain.”

“.. dan juga microwave yang bisa berubah menjadi kamera, dan berbagai hal lainnya. Tentunya kita tahu bahwa ini hanya salah satu fakta di kehidupan modern.” Tambah Conway.

Benarkah apa yang di katakan oleh Conway, bahwa microwave bisa dijadikan alat untuk memata-matai?

(Kisah Dramatis Mata Hari, Penari Eksotis yang Terkenal Sebagai Mata-Mata Perempuan Terbesar Selama Perang Dunia I)

Memang benar jika banyak peralatan yang bisa diubah menjadi alat perekam suara, namun perlu kita ketahui, microwave bukanlah alat yang efektif untuk memata-matai.

Pertama, microwave (gelombang mikro) memang bisa digunakan untuk menggambarkan lingkungan sekitarnya, layaknya radar, namun microwave (oven) tidak dapat digunakan sebagai kamera, kecuali memang terdapat kamera di microwave tersebut.

Hal ini berbeda jika dibandingkan Samsung TV, karena TV ini memiliki kamera dan mikropon yang terpasang di dalamnya.  Tentunya, kita tidak pernah melihat microwave yang dijual dengan kamera, bukan?