Find Us On Social Media :

Ditinggal Orangtua, Bocah 12 Tahun Ini Terpaksa Berhenti Sekolah untuk Urus Ketiga Adiknya

By Ade Sulaeman, Senin, 13 Maret 2017 | 15:30 WIB

Revan (12) merawat adik-adiknya termasuk dua yang balita sejak bapaknya meninggal dunia dan ibunya pergi mencari kerja ke Jawa.

Intisari-Online.com - Ahmad Revan Febriana (12) terpaksa tak bisa sekolah. Bocah ini meninggalkan bangku sekolah dasar di kelas lima karena harus mengurus tiga adiknya setelah ayahnya meninggal dunia dan ibunya pergi mencari kerja.

(Siapa Sangka, Makan Es Krim ketika Sarapan Bagus untuk Kesehatan Mental dan Kewaspadaan)

Dia tinggal bersama tiga adiknya, Muhammad Bayu Aji (7), Audia Aprilia Salsabila (3), dan Adiba Sakila Atmarini yang masih berusia empat bulan di rumah kontrakan berdinding bilik dengan ukuran 4x6 meter.

“Bapak meninggal Desember lalu setelah stroke. Sedangkan ibu seminggu lalu pergi mencari uang dan kerja,” kata Revan saat ditemui di rumahnya pada akhir pekan.

Dia menuturkan, ibunya, Yuyun Bayu Ningrum (40), pamit ke Jawa untuk mencari uang setelah ayahnya, Priutoro Aji (54), meninggal dunia. Menurut Revan, sebelum pergi, sang ibu hanya meninggalkan Rp30.000.

(Anna Wang, Bocah 5 Tahun yang Mengurus Rumah dan Merawat Dua Neneknya Seorang Diri)

“Di sini ibu tak bisa mencari uang, ibu jualan minyak wangi dan pergi ke Jawa serta meminta saya merawat adik-adik. Saya diberi uang Rp30.000,” tutur Revan.

Selama ditinggal sang ibu, praktis Revan mengurus adik-adiknya yang masih kecil.

“Kalau yang masih bayi suka dimandiin sama tetangga, banyak tetangga yang ikut membantu mengurus bayi,” katanya.

Setiap malam, mereka tinggal berempat di rumah kontrakan di Kampung Babakan Kenanga, Desa Wargaluyu.

“Ya, tinggal berempat saja kalau malam, saat siang banyak yang membantu merawat bayi,” katanya.

Bayu, adiknya yang masih berusia tujuh tahun, masih bersekolah di SD tak jauh dari tempat tinggal. Dia duduk di kelas satu.