Penulis
Intisari-Online.com – Kota Surabaya, Jawa Timur menjadi kota terbaik di bidang pariwisata versi Yokatta Wonderful Indonesia Tourism Awards 2018.
Kota Surabaya dinilai memiliki komitmen, performansi, inovasi, kreasi dan leadership dalam membangun pariwisata daerah.
"Jadi penilaiannya sudah terlihat itu, kalau dari size dan pertumbuhan Surabaya tertinggi. Performasinya 40 persen," kata Menteri Pariwisata, Arief Yahya seusai memberikan penghargaan di Kementerian Pariwisata, Jakarta, Jumat (20/7/2018).
Menurut Arief, ada beberapa penilaian yang digunakan dalam penghargaan tersebut.
Baca juga:Betapa Beruntungnya John Smedick: Salah Beli 2 Tiket Dalam Sehari, Pria Ini Malah Dapat Rp2,8 Miliar
Adapun empat indikator penilaian yaitu kinerja usaha pariwisata (akomodasi dan makan minum): PDRB (Produk Domestik Regional Bruto) dan tenaga kerja, serta dampak/outcome (Data Statistik BPS, Indeks Pariwisata Indonesia, Indonesia’s Attractiveness Award, dan penghargaan berskala internasional dan Nasional.
"Jadi penilaiannya ada yang berdasarkan indeks BPS, laporan Kompas, dan Tempo," ujarnya.
Pada Penganugerahan Yokatta Wonderful Indonesia Tourism Awards 2018, ditetapkan 10 Kabupaten terbaik, yaitu Kabupaten Badung, Kabupaten Sleman, Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Bogor, Kabupaten Buleleng, Kabupaten Gianyar, Kabupaten Klungkung, Kabupaten Bantul, Kabupaten Sidoarjo, dan Kabupaten Bandung.
Sementara untuk 10 Kota terbaik ditempati oleh Kota Surabaya, Kota Denpasar, Kota Bandung, Kota Semarang, Kota Batam, Kota Yogyakarta, Kota Padang, Kota Makassar, Kota Balikpapan, Kota Palembang.
Adapun tim juri ajang Yokatta Wonderful Indonesia Tourism Award 2018 terdiri dari Didien Djunaedy (Ketua GIPI); Budi Faisal (Institut Teknologi Bandung); Gunawan (Kementerian Dalam Negeri); Adhi Wiriana (Badan Pusat Statistik) dan Frans Teguh (Kementerian Pariwisata).
Yokatta Wonderful Indonesia Tourism Awards 2018 merupakan bentuk penghargaan kepada Kabupaten atau kota yang memiliki komitmen, performansi, inovasi, kreasi dan leadership dalam membangun pariwisata daerah.
Award ini merupakan apresiasi bagi Pemerintah Daerah memiliki peran yang sangat besar untuk mengembangkan pariwisata daerah. (Wahyu Adityo Prodjo)
(Artikel ini telah tayang diKompas.co dengan judul "Kota Surabaya Jadi Kota Terbaik di Bidang Pariwisata")
Baca juga:Pantas Saja Tak Tersedia di Google Playstore, Rupanya 5 Aplikasi Android Ini Sangat Canggih