Find Us On Social Media :

Bukan Galaxy S8, Samsung Diduga Akan Luncurkan Perangkat Lain

By Mentari Desiani Pramudita, Rabu, 1 Februari 2017 | 18:15 WIB

Bukan Galaxy S8, Samsung Diduga Akan Luncurkan Perangkat Lain.

Intisari-Online.com- Salah satu vendor smartphone terbesar di dunia, Samsung mulai melancarkan aksinya di tahun 2017. Hal ini terbukti adanya undangan dari Samsung yang diterima pers pada acara Mobile World Congress (MWC) tanggal 26 Februari 2017 di Barcelona, Spanyol.

Hanya saja, undangan yang diterima ini tidak mengisyaratkan apapun. Seperti peluncuran smartphone Samsung Galaxy 8 yang digadang-gadang pada kuartal pertama tahun 2017. Menurut beberapa pers, undangan lebih terkait hal mengenai sebuah tablet dan sejenisnya.

(Samsung Galaxy S8 Siap Meluncur di Indonesia pada Maret, Ini Perkiraan Harganya)

Tahun lalu, Samsung mengungkap beberapa jenis smartphone andalannya seperti Galaxy S dan galaxy S7 di acara MWC. Tapi undangan ini tidak ada tulisan ‘rilis’.

Banyak yang penasaran apa maksud dari Samsung ini. Tapi beberapa menyakini ini terkait Galaxy Note 7 yang bermasalah tahun lalu. Sehingga kemungkinan Galaxy S8 tertunda.

(Sekarang Samsung Galaxy Note 7 Sudah Boleh Dibawa ke Pesawat)

Samsung sendiri telah mengkonfirmasi jika kegagalan Galaxy Note 7 adalah masalah baterai. Jadi, Samsung melakukan segala hal agar terhindar dari kasus serupa.

Evan Blass, salah satu pengamat gadget terpercaya menduka Samsung baru akan mengadakan acara untuk Galaxy S8 pada 29 Maret nanti.

Jadi, apapun yang sedang Samsung kerjakan, kita harus menunggu sampai 26 Februari nanti di acara MWC.