Find Us On Social Media :

Hati-hati! Demam Adalah 1 dari 6 Gejala Awal Leukemia Seperti yang Diderita Anak Denada

By Intisari Online, Selasa, 17 Juli 2018 | 14:15 WIB

Intisari-Online.com - Sebuah kabar tak menyenangkan datang dari salah satu artis Tanah Air.

Denada mengaku bahwa putrinya, Shakira Aurum (5), didiagnosis menderita Leukemia.

Bahkan karena penyakit ini, Shakira harus melakukan pengobatan selama 1,5 bulan ini di Singapura.

Diketahui Leukemia memang menunjukkan gejala-gejala yang mudah dilihat jika sudah mencapai stadium yang berat.

Baca juga: Anak Marcella Zalianty Terkena Kanker Otak, Pakai Ponsel 15 Jam Sehari juga Bisa Jadi Pemicu

Namun, jauh sebelum itu sebenarnya tubuh telah memberi sinyal pada Anda, yang seringkali hanya Anda abaikan.

Penyakit ini adalah kanker darah yang cukup berbahaya.

Dilansir dari rndhealth, ada 6 gejala awal yang bisa menunjukkan ada yang salah dengan kondisi sel darah putih dalam tubuh Anda.

1. Kulit pucat

Leukemia menyebabkan jumlah sel darah merah menjadi lebih sedikit dari sel darah putih.

Karena tubuh hanya punya sedikit sel darah merah yang sehat, maka tubuh akan mengalami anemia yang menyebabkan kulit terlihat lebih pucat.

Telapak tangan juga akan terasa dingin sepanjang waktu.

2. Kelelahan

Kelelahan bisa menjadi tanda dari berbagai penyakit.

Namun, jika Anda menderita leukemia, tidak hanya kelelahan biasa yang Anda rasakan dan terkadang juga disertai dengan pusing atau pandangan terasa berputar sesaat.

Baca juga: Dari Tatapan hingga Jarak Berdiri, Inilah Makna Ekspresi Wajah dan Bahasa Tubuh Manusia!

3. Infeksi atau demam

Sel darah adalah salah satu hal penting dalam sistem kekebalan tubuh.

Penderita leukemia memiliki sel darah yang tidak sehat dan itu menyebabkan kekebalan tubuh berkurang drastis.

Akibatnya, Anda lebih mudah terserang infeksi dan sering menderita demam yang sulit disembuhkan.

4. Sesak Nafas

Seiring dengan kelelahan, Anda juga mengalami kesulitan bernafas. 

Terutama selama melakukan aktifitas fisik yang seharusnya tidak menyebabkan Anda sesak nafas, tapi Anda kesulitan melakukannya.

Baca juga: Tionghoa Peranakan dalam Bingkai Kebinekaan Indonesia

5. Sulit sembuh dari luka

Luka dan goresan pada kulit yang ringan biasanya tidak butuh waktu yang terlalu lama untuk sembuh.

Namun, semakin rusak sel darah Anda, maka luka sekecil apapun juga akan lama sembuhnya.

Adanya titik-titik merah kecil pada kulit yang muncul mendadak dan tidak kunjung hilang juga bisa menjadi tanda adanya leukemia.

6. Mimisan

Anda harus waspada jika hidung Anda tiba-tiba mimisan tanpa sebab.

Saat hidung Anda terluka karena pukulan, mungkin Anda bisa mimisan. Tapi, saat tidak terjadi apa pun dan hidung Anda berdarah, Anda harus segera menghubungi dokter Anda.

Pengobatan leukemia bisa dilakukan dengan kemoterapi, terapi radiasi, dan transplantasi sel induk.

Meski bisa disembuhkan, tidak banyak orang yang bisa selamat setelah terserang penyakit ini. (Aulia Dian Permata)

Baca juga: Anak Denada Sakit Leukemia: Ternyata Pakaian dan Sepatu Bisa Picu Leukemia Lho