Berhasil Keluar Dengan Selamat, 12 Korban yang Terjebak di Gua Ini Diundang Nonton Langsung Final Piala Dunia 2018

Mentari DP

Penulis

Intisari-Online.com – Aksi penyelamatan yang dilakukan Angkatan Laut Thailand SEAL untuk menyelamatkan 12 anak pemain sepakbola dan seorang pelatihnya berjalan dramatis.

Setelah hampir 18 hari melakukan penyelamayan dari penemuan hingga proses mengeluarkan mereka, tim penyelamat berhasil mengeluarkan seluruh korban pada Selasa (12/7/2018) malam.

Seluruh korban selamat dan sekarang sedang mendapat perawatan intensif di rumah sakit di Thailand.

Atas semangat juang dan tidak menyerah anak-anak ini, badan sepakbola international, FIFA, mengundang anak-anak tersebut ke pertandingan final Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki Moskow, Rusia.

Baca juga:Selama Terjebak di Dalam Gua, Inilah 4 Anggota Angkatan Laut Thailand SEAL yang Menemani Korban, Terima Kasih!

"FIFA ingin menyampaikan kegembiraannya yang besar pada berita tentang penyelamatan 12 pemain muda dan pelatih mereka," kata FIFA dalam sebuah pernyataan.

“Kami ingin menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada semua orang yang terlibat dalam operasi penyelamatan.”

Sebagai pemain bola muda, tentu menyaksikan final pertandingan Piala Dunia 2018 adalah mimpi mereka.

Namun karena mereka sudah terjebak di dalam gua selama 18 hari lamanya, para pemain dari tim sepakbola Wild Boars Football Club tersebut harus tetap berada di rumah sakit.

Setidaknya selama tujuh hari ke depan.

Padahal final Piala Dunia 2018 antara Prancis dan pemenang antara Inggris vs Krosia akan diselenggarakan pada hari Jumat tanggal 15 Juli 2018.

Sehingga, mereka dipastikan tidak bisa menerima undangan FIFA tersebut.

“Kami telah diberitahu oleh Asosiasi Sepak Bola Thailand bahwa karena alasan medis, anak-anak itu tidak akan berada dalam posisi untuk melakukan perjalanan ke Moskow untuk final Piala Dunia.”

“Prioritas FIFA tetap menjaga kesehatan semua orang yang terlibat dalam operasi penyelamatan tersebut dan kami akan mencari peluang baru untuk mengundang anak-anak ke acara FIFA untuk berbagi dengan mereka momen komuni dan perayaan.”

Baca juga:Navy Seal Thailand Dilatih Untuk Mahir Bertempur di Dalam Air Tapi Juga Digembleng Menjadi Tim SAR yang Handal

Bahkan pejabat FIFA akan bertemu dengan anggota federasi sepakbola Thailand akhir pekan ini untuk membahas kemungkinan masa depan untuk anak-anak tersebut, yang berkisar dari usia 11 hingga 16 tahun.

Tidak hanya FIFA, berbagai klub dan pemain sepakbola dunia juga memberi ‘kado’ dan ucapan selamat kepada anak-anak tersebut.

Klub Liga Premier Inggris Manchester United memberi tawaran untuk para pemain dan penyelamat mereka untuk menghadiri pertandingan di stadion Old Trafford pada musim depan.

Sementara pemain tim nasional Inggris Kyle Walker meminta saran media sosial tentang cara mencapai Wild Boars. Sebab dia ingin mengirim jersey kepada mereka.

Baca juga:BREAKING NEWS: 13 Anggota Tim Sepakbola yang Terjebak dalam Gua Berhasil Diselamatkan, Angkat Topi untuk Tim Penyelam

Artikel Terkait