Find Us On Social Media :

Ingat Kasus Kopi Jessica? Rupanya Ada Kasus Lain yang Lebih Mengerikan dan Masih Jadi Misteri yang Tak Terpecahkan!

By Adrie Saputra, Senin, 2 Juli 2018 | 13:20 WIB

Kejadian ini terjadi pada tahun 1994/1995 di Departemen Kimia Universitas Tsinghua Beijing, yang saat itu merupakan salah satu universitas paling terkenal di China.

Zhu Ling adalah seorang mahasiswi berbakat di Tsinghua sejak tahun 1992.

Tiba-tiba dia mulai mendapat gejala aneh pada akhir tahun 1994 ketika dia mulai mengalami sakit perut akut dan kerontokan rambut yang luas.

Meskipun gejala awalnya membaik setelah rawat inap, Zhu menjadi sakit parah lagi pada Maret tahun 1995.

Kasusnya mendapat perhatian di seluruh dunia ketika salah satu teman Zhu di Universitas Peking menggunakan media komunitas online dari platform diskusi 'Usenet' untuk bantuan dalam mendiagnosis gejalanya.

Baca juga: 5 Kultus Berbahaya dalam Sejarah, Salah Satunya Sampai Tega Meracuni Seluruh Kota

Sekitar 1.500 dokter dari seluruh dunia berusaha membantu memecahkan kasus ini.

Dengan bantuan komunitas medis online, Zhu akhirnya didiagnosis sakit akibat bahan kimia thallium yang sangat beracun.

Dia diselamatkan melalui obat penawar yang dikenal dengan Prussian Blue, tetapi masih tetap lumpuh sebagian, buta, dan tidak bisa bernafas sendiri.

Dia akhirnya memiliki mental seorang anak berusia enam tahun.

Salah satu teman sekamar Zhu, Sun Wei, adalah tersangka utama dalam kasus ini.

Ia adalah satu-satunya seorang sarjana dengan akses resmi ke talium untuk eksperimennya.

Setelah penyelidikan polisi, bagaimanapun, Sun dibebaskan dan tidak pernah dituntut.

Beberapa percaya bahwa kasus itu ditutup karena koneksi politik keluarga Sun yang kuat. Dan dia sekarang tinggal di Amerika.

Meskipun teman sekamarnya dihukum dan dieksekusi karena kejahatannya pada tahun 2015, kasus Zhu Ling tetap tidak terpecahkan hingga kini. (Intisari-Online.com/Adrie P. Saputra)

Baca juga: 6 Zodiak yang Paling Beruntung dalam Hal Asmara di Bulan Juli 2018: Adakah Zodiak Anda?