Find Us On Social Media :

Orang-Orang dengan Keterbatasan Gerak Kini Bisa Makan Sendiri Dengan Sendok Canggih Ini

By Lintang Bestari, Senin, 12 Desember 2016 | 09:00 WIB

Sendok canggih ini bisa membantu orang-orang dengan keterbatasan gerak saat makan

Intisari-Online.Com – Menyuapkan sendok ke mulut mungkin hal yang mudah bagi kita, namun bagi beberapa penyandang disabilitas yang bermasalah dengan gerak, hal itu sangat sulit dan memerlukan usaha lebih. Saat ini, ada peralatan makan yang bisa membantu orang-orang dengan keterbatasan gerak bisa menikmati makanannya sendiri tanpa perlu disuapi. Peralatan makan ini bernama Liftware ini dilengkapi dengan sensor berteknologi tinggi.

Liftware menyediakan dua alat makan yang didesain untuk membantu orang-orang yang kesulitan menggerakkan tangan dan permasalahan mobilitas lain yang bisa menyulitkan mereka saat makan.

Produk pertama yang bernama Liftware Steady, memiliki sensor yang bisa mendeteksi gerak tangan yang tidak sesuai. Memberi tanda berupa getaran sehingga menjaga posisi sendok kembali seperti semula. Desain kedua diberi nama Lifware Level. Leher sendok bisa menekuk sehingga mengatur posisi sendok agar makanan tidak tumpah.

Pembuat Liftware mengatakan, ada sendok dan garpu yang mereka produksi. Alat makan ini dirancang khusus untuk orang-orang yang mengidap cerebral palsy, cedera tulang belakang, Parkinson dan stroke.

Untuk mengembangkan peralatan makan yang bisa membantu orang-orang dengan keterbatasan gerak ini, tim Liftware mendiskusikan langsung produk ini dengan perawat pasien. Liftware yang menggunakan baterai isi ulang bisa digunakan hingga satu jam. Alat ini dijual dengan harga sekitar Rp2,5 juta.