Find Us On Social Media :

Viral Video Pria 'Ngamuk' Ditipu Jasa Tukar Uang, Ini Alasan BI Minta Warga Tak Tukar Uang di Pinggir Jalan

By Ade Sulaeman, Rabu, 13 Juni 2018 | 10:45 WIB

"Kadang kan tidak utuh 100 lembar, malah ada kemungkinan uang palsu juga," kata dia.

Ponco juga meminta masyarakat tidak menukar uang melalui jasa perantara. Itu karena ada potensi risiko seperti tidak adanya jaminan ketepatan jumlah uang yang ditukar, kemungkinan menerima uang palsu, serta adanya pungutan biaya.

Secara umum, Bank Indonesia Jawa Tengah menyediakan uang tunai Rp23,2 triliun untuk melayani penukaran uang saat Lebaran 2018.

Layanan penukaran untuk wilayah Jawa Tengah diresmikan Senin (21/5/2018) di halaman Gelanggang Olahraga Trilomba Juang Semarang. 8 perbankan dilibatkan dalam seremoni pembukaan layanan penukaran uang.

"Tahun ini kami sediakan uang Rp23,2 triliun untuk Jateng. Untuk Kota Semarang sebanyak 9,6 triliun," sebutnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul VIDEO: Ngaku Dicurangi Jasa Tukar Uang di Cilegon, Pria Ini Ngamuk Hancurkan Lapak, Netizen Tak Tega dan kompas.com dengan judul "BI Minta Masyarakat Tak Tukarkan Uang di Pinggir Jalan".

Baca juga: Sama-sama Pasukan Elite, Pasukan Khusus Pengawal Kim Jong Un dan Paspampres RI Ternyata Punya Banyak Kemiripan