Find Us On Social Media :

Mengapa Layang-layang Buatan Rakyat Palestina Sangat Meneror Israel Hingga Harus Kerahkan Sniper?

By Muflika Nur Fuaddah, Sabtu, 9 Juni 2018 | 10:00 WIB

Intisari-Online.com- Setidaknya 120 orang Palestina telah dibunuh oleh pasukan Israel selama demonstrasi massa di sepanjang perbatasan Gaza sejak 30 Maret.

Kini warga Palestina kemudian menerbangkan layang-layang yang segera menjadi senjata efektif penyebab teror.

Layang-layang ini merupakan teknologi sederhana yang diciptakan secara spontan.

Shadi, salah satu dari lima remaja Palestina yang membuat layang-layang dengan mengenakan topeng Vendetta berkata:

Baca Juga: Enggak Perlu Repot Ngetik di WhatsApp Cukup Ngomong Tulisan Akan Terketik Sendiri, Begini Caranya!

"Kami tidak pernah berpikir hasilnya akan sebaik itu, ide dan alatnya begitu sederhana namun mampu membuat kerusakan."

Dia menjelaskan bahwa layang-layang dibuat dari plastik transparan agar tidak terdeteksi oleh radar atau penglihatan di langit.

Kemudian layang-layang dilengkapi dengan ujung gulungan kain yang dicelupkan ke dalam solar dan minyak pelumas yang menyala.

Baca Juga: Peringkat Indonesia Turun dalam Daftar Kekuatan Militer Terkuat di Dunia, Tapi Masih Satu Tingkat di Atas Israel

Ia akan segera membakar lahan Israel ketika mendarat.

Memang tidak ada yang terluka oleh kebakaran yang disebabkan layang-layang api ini.

Namun kerusakannya mampu membakar 910 hektar ladang dan cagar alam Israel.

Menteri Keamanan Publik Gilad Erdan mengatakan bahwa Israel harus kerahkan penembak jitu untuk merampungkan perkara layang-layang itu.