Find Us On Social Media :

Miris, Ini Pengakuan 4 Wanita yang Berpenampilan 'Tertutup' tapi Tetap Mengalami Pelecehan Seksual

By Aulia Dian Permata, Sabtu, 9 Juni 2018 | 06:30 WIB

Intisari-Online.com - Kasus pelecehan seksual terhadap kaum wanita di Indonesia kembali menjadi perbincangan publik sejak ada insiden yang dialami oleh Via Vallen.

Via Vallen mengaku telah dilecehkan oleh seorang pesepakbola profesional yang belum diketahui namanya.

Memang pelecehan tersebut tak terjadi di dunia nyata, melainkan melalui pesan (direct message) di Instagram pribadi Via.

Rupanya, kasus Via Vallen ini membuat sebagian besar wanita bersimpati meski tak sedikit pula yang merundung atau mem-bully Via.

Baca Juga: Rambut Anda Berketombe? Gunakan Saja Bahan Ini Untuk Menghilangkannya!

Kami mencoba mewawancarai empat perempuan yang pernah mengalami pelecehan seksual, dan pengakuan mereka cukup mengejutkan. Untuk keamanan dan permintaan narasumber, nama-nama kami samarkan.

1. Iska (25 tahun, PNS)

Saat mengalami pelecehan seksual itu, dia sedang berada dalam kereta jarak jauh kelas bisnis.

Kereta kelas bisnis yang dia tumpangi memiliki kursi yang modelnya tanpa sekat, sehingga memang lengan bisa saling bersentuhan dengan penumpang di sebelahnya.

Baca Juga: Kenapa Mesti Pasukan Gurkha yang Amankan Pertemuan Presiden Trump dan Kim Jong Un?

"Orang yang duduk di sebelah saya adalah pria yang usianya mungkin sudah 30 tahun lebih, sudah setengah perjalanan tiba-tiba tangannya seperti sengaja disentuhkan ke bagian dada saya," kata Iska.

Iska yang terlalu takut untuk menegur hanya menggeser posisi duduknya menjauh.

Saat pria itu mengulanginya lagi, barulah Iska menegurnya.