Keuntungan Memiliki Bos Laki-laki

Ade Sulaeman

Penulis

Keuntungan Memiliki Bos Laki-laki

Intisari-Online.com - Sejumlah penelitian menyebut, hampir kebanyakan karyawan di dunia lebih menyukai bekerja dengan bos laki-laki dibandingkan bos perempuan. Pasalnya, banyak ketegangan interpersonal, batas-batas, hingga rasa sungkan yang muncul apabila dipimpin oleh bos perempuan. Meski demikian, semua hal itu kembali lagi pada personal masing-masing. Namun, berikut ini beberapa keuntungan memiliki bos laki-laki:

Baca juga: Bos Pengertian, Ia Menghadiahi Karyawannya Liburan Guna Meningkatkan Produktivitas Kerja

  1. Langsung bicara
Salah satu manfaat utama dari memiliki bos laki-laki adalah langsung dalam berbicara atau menyampaikan pendapat. Sebagian besar karyawan, baik laki-laki dan perempuan mengungkapkan, bos laki-laki memiliki sikap to the point. Mereka cenderung membantu pekerjaan menjadi lebih mudah.

  1. Memisahkan kehidupan rumah dengan kantor
Sebagian besar bos laki-laki menempatkan terpisah antara kehidupan pribadi dengan pekerjaan. Mereka jarang memasukan masalah di rumah ke pekerjaan atau kantor. Jadi, tidak ada ruang untuk kehidupan pribadi di kantor. Sebab mereka sadar bahwa hal itu dapat lingkungan kerja secara keseluruhan.

Baca juga: 4 Tips Menjadi Bos Bagi Generasi Millenials

  1. Tidak Mood Swings
Tidak seperti bos perempuan, bos laki-laki kecil kemungkinan untuk mengalami mood swing atau perubahan suasana hati. Mereka yang bekerja dengan bos perempuan tentu pernah mengalami hal itu.

  1. Tidak merasa terancam
Biasanya, bos laki-laki tidak merasa terancam jika karyawan lain atau junior mereka bekerja lebih baik. Hal inilah yang dianggap sebagai keuntungan oleh karyawan yang memiliki bos laki-laki. Pekerjaan Anda akan dihargai pada waktu yang tepat dengan cara yang benar. Hal ini juga membantu untuk meningkatkan harga diri dan bekerja lebih.

Baca Juga: Cara-cara Fundamental untuk Menjadi Bos yang Super

  1. Lebih logis
Bos laki-laki jarang bersifat emosional. Hal inin tentunya menguntungkan bagi suasana kerja dan produktivitas yang lebih baik. Seorang bos laki-laki biasanya memberikan instruksi yang jelas, sehingga dapat membuat pekerjaan jadi efektif.

Artikel Terkait