"Curhat" Pensiunan Ini Mungkin akan Menjawab Keraguan Anda untuk Mengadopsi Anak

Ade Sulaeman

Penulis

Grid Networks Bagilah sedikit apapun cintamu karena segalanya sangat berharga.
Bagilah sedikit apapun cintamu karena segalanya sangat berharga.

Intisari-Online.com - Tessa sudah ikut bersama saya sejak ia berusia 13 tahun. Sekarang Tessa berusia 17 tahun dan menjadi bagian dari keluarga saya selamanya. Audrey sekarang berusia 2 tahun dan saya membawanya pulang dari Rumah Sakit sejak ia berusia 5 minggu. Dia juga menjadi penerang serta penghibur keluarga.

Saya berusia 50 tahun dan benar-benar tidak memikirkan terlalu panjang tentang mengadopsi. Saya hanya ingin membantu perkembangan anak-anak. Saya merasa ini sudah menjadi takdir saya dan menjadi cerita serta sejarah saya sendiri. Saya seorang pensiunan guru, sehingga saya memiliki banyak waktu untuk mendidik dan bersama anak-anak.

Saya juga ingin mengajak siapapun untuk ikut mengadopsi anak bagi yang benar-benar menginginkan atau membantu mereka. Entah pada akhirnya mereka akan kembali kepada orangtuanya atau tidak. Hanya diperlukan cinta dan kasih sayang untuk mereka.

Dengan ini pula kita telah membantu anak-anak untuk mendapatkan kebahagiaan mereka di luar dan membantu mereka untuk mencapai mimpi seperti anak lainnya. Sedikit apapun cinta, segalanya adalah berharga untuk siapapun.

Artikel Terkait