Find Us On Social Media :

Khasiat Sehat di Balik Bawang Merah

By Esra Dopita M Sidauruk, Selasa, 11 Oktober 2016 | 07:30 WIB

Khasiat Sehat di Balik Bawang Merah

Intisari-Online.com - Tak sedikit orang yang membenci bawang merah karena bau. Padahal, bawang merah memiliki banyak manfaat kesehatan, terutama jika dikonsumsi dalam keadaan mentah. Nah, berikut ini adalah beberapa khasiat sehat di balik bawang merah:

1. Membunuh sel kanker

Bawang merah memiliki banyak senyawa sulfur yang dapat membantu melindungi tubuh dari berbagai luka dan penyakit kanker. Selain itu, bawang merah juga dapat membantu melawan bakteri dan mencegah infeksi saluran kemih.

2. Mengontrol diabetes

Bagi pasien diabetes, bawang merah sangat bermanfaat, khususnya yang masih dalam keadaan mentah karena dapat membantu meningkatkan produksi insulin.

3. Menyembuhkan sembelit

Manfaat lain yang dimiliki bawang merah adalah mengatasi sembelit atau sulit buang air besar. Hal ini karena bawang merah memiliki kemampuan untuk memaksa racun keluar dari usus.

4. Mengobati sakit tenggorokan

Kita mungkin sudah tidak asing lagi dengan manfaat bawang merah yang satu ini. Banyak para orang tua yang menggunakan bawang merah untuk menyembuhkan sakit tenggorokan, demam, dan flu.

5. Menghentikan pendarahan hidung

Salah satu cara terbaik untuk menghentikan pendarahan hidung atau mimisan adalah dengan mencium aroma bawang merah.

6. Melindungi jantung