Penulis
Intisari-Online.com -Kamboja (Plumeria acuminataAit.)biasanya ditanam sebagai tanaman hias di halaman; dan juga kuburan.
Kamboja yang tingginya bisa sampai 6 m, termasuk pohon kecil yang berbatang pokok besar, berkayu dan keras.
Daunnya lonjong dan meruncing di bagian ujungnya. Bunganya berbentuk terompet; warnanya putih, merah muda, dan merah.
Getah putihnya mengandung damar dan karet, yang mampu mengontraksikan kulit tanpa menimbulkan rasa sakit.
Tumbuhan ini juga mengandung fuvoplumierin yang mencegah pertumbuhan bakteri. Bunganya berkhasiat I menurunkan panas, menghentikan batuk, meluruhkan air seni.
Batangnya melancarkan buang air besar. Kulit batang kamboja ' mengandung senyawa plumerid yang bersifat racun dan bisa digunakan untuk menyembuhkan tumit yang pecah-pecah.
Catatan: Jangan sampai getah pohon kamboja masuk ke mulut atau kena mata karena dapat merontokkan gigi dan membutakan mata.
Kegunaan:
Cara II: Getah kamboja dioleskan pada bisul.