Find Us On Social Media :

Jatuh Cinta Bikin Wanita Lupa dengan Berat Badannya

By Ade Sulaeman, Kamis, 9 Januari 2014 | 20:00 WIB

Jatuh Cinta Bikin Wanita Lupa dengan Berat Badannya

Intisari-Online.com - Urusan berat badan memang selalu jadi masalah bagi kaum perempuan, kecuali... ketika mereka sedang jatuh cinta.

Tiba-tiba saja, mereka akan melupakan perut yang buncit atau paha yang besar. Bahkan mereka yang kelebihan berat badan mengatakan puas dengan diri mereka, demikian hasil penelitian dari Tallinn University di Estonia.

Penelitian yang melibatkan lebih dari 250 perempuan berusia antara 20 -45 tahun ini memberikan serangkaian pertanyaan tentang hubungan mereka.

Misalnya, bagaimana memuaskan pasangan secara emosional, seksual, dan intelektual, serta sebesar apa kepentingan yang mereka miliki bersama pasangan.

Mereka juga ditanya seberapa puas mereka dengan berat badan, dan berapa berat badan ideal mereka. Dari situ terungkap, perubahan sikap perempuan terhadap citra tubuh itu disebabkan mereka lebih berfokus pada rasa bahagia saat jatuh cinta, ketimbang angka di timbangan.

Mereka menganggap berat badan mereka sudah ideal, sehingga perhatian terhadap tubuh menjadi berkurang. Sebaliknya, keyakinan diri menjadi lebih tinggi.

"Temuan ini menunjukkan bahwa kepuasan kita terhadap ukuran tubuh, bentuk dan berat badan lebih berkaitan dengan seberapa bahagia kita ketika berada di daerah penting dalam kehidupan kita, seperti hubungan asmara, daripada kepuasan terhadap angka di timbangan badan," tutur kepala peneliti Sabina Vatter.

Menurutnya, perempuan yang bahagia dalam hubungan mereka mungkin jadi kurang memperhatikan berat badan mereka. Sebaliknya, orang-orang dalam hubungan yang buruk mungkin berada di bawah tekanan dari pasangan untuk mengubah penampilan mereka.

Vatter yakin, perempuan lajang yang khawatir tentang berat badan pun bisa mendapatkan keuntungan jika bisa meningkatkan kepercayaan dirinya."Perempuan tidak boleh terlalu terobsesi dengan berat badan. Banyak hal yang lebih penting bagi perempuan ketimbang berat badan mereka," katanya.

Yang paling penting, menurut Vatter, adalah makan sehat dan berolahraga secara teratur. Latihan juga bisa eningkatkan percaya diri perempuan karena mereka akan merasa melakukan sesuatu yang baik untuk tubuh mereka. (Risna Safitri/tabloidnova.com)