Find Us On Social Media :

Vetsin untuk Virus Tanaman Buah, Pasir Buat Tikus

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 29 Mei 2018 | 08:30 WIB

Intisari-Online.com –Tiga tahun lalu, suami saya pernah kesal lantaran pohon jambu kesayangannya habis terserang hama daun yang kami sebut dengan virus.

Daun tanaman buah itu banyak "ditumbuhi" serbuk putih. Ujungnya tergulung dan kalau dibuka di dalamnya ada semacam ulat kecil. Banyak juga ulat yang menggelayut di bawah daun.

Selain tidak sedap dipandang, kondisi ini juga mempengaruhi produksi buah.

Untuk mengatasinya, suami saya pernah menyemprot dedaunan pohon itu dengan cairan antivirus. Hasilnya memang membuat seluruh daun bersih.

Namun, tak lama kemudian virus menyerang kembali. Saking kesalnya, suami saya pun memangkas habis seluruh daun pohon jambu itu.

Baca juga: Nyata, Di Lamongan ada Pohon Unik Mirip Pohon dalam Hutan Terlarang di Film Harry Potter

Enam bulan kemudian daunnya tumbuh kembali. Tapi lagi-lagi Sang Virus hadir lagi.

Suami saya masih belum patah semangat. Setiap dua minggu ia menyemprotkan cairan antivirus secara merata.

Sampai satu setengah tahun berjalan, pengganggu daun yang menjengkelkan itu memang tidak muncul.

Tapi, tanda-tanda berbuah tak kunjung datang. Untuk urusan satu ini suami saya mendatangi teman akrabnya ketika masih sekolah di SMA.

Maklumlah, ia mendapatkan pohon kesayangan ini dari temannya itu. Nah, dari dialah suami saya mendapat "resep" jitu supaya pohon jambunya berbuah lagi.

Baca juga: Tak Selamanya Kebaikan Itu Berbuah Kebaikan, 7 Orang Ini Justru Menyesal Setelah Berbuat Baik

"Resep" itu menganjurkan agar suami saya mengangkat sebagian tanah di sekitar pohon membentuk galian, menaburi vetsin (MSG, monosodium glutamat) di lubang galian itu, menguruk kembali dengan tanah, lalu menyiramnya.