Find Us On Social Media :

Lawan Islamophobia, Marvel Siap Luncurkan Film Superhero Muslimah Pertama di Dunia, Ini Kekuatan Supernya

By Aulia Dian Permata, Kamis, 17 Mei 2018 | 08:45 WIB

Baca Juga: Ahli: Misteri Hilangnya MH370 Sudah Terpecahkan, Ini Penjelasannya

Kamala awalnya hanyalah remaja putri biasa yang cerdas dan kutu buku.

Dia tinggal di New Jersey dan sangat mengidolakan Carol Danvers (Captain Marvel) serta sering bercita-cita bisa ikut membela kemanusiaan seperti idolanya itu.

Dalam komik, Kamala selalu mengenakan pakaian yang tertutup dan selalu membawa selembar pashmina di lehernya.

Dia sopan, namun tidak menggunakan jilbab karena memang Marvel ingin menunjukkan perjuangan Kemala sebagai muslimah di Amerika Serikat.

Penggambaran Kamala Khan murni dilakukan perlahan-lahan, untuk merubah pola pikir masyarakat Amerika Serikat pada islam.

Baca Juga: Begini Gambaran Garis Tangan Orang yang akan Kaya Raya di Masa Depannya. Coba Cek Milik Anda!

Banyak sekali pergumulan batin yang dirasakan Kamala sebagai kaum minoritas dan alur ceritanya kerap menunjukkan adegan bahwa orangtua Kamala memakai gamis panjang, salah satu temannya berjilbab dan mereka sering mengaji bersama.

Namun, tak hanya sisi agama saja yang ingin ditonjolkan Marvel, melainkan tentang karakter Kamala itu sendiri.

Kamala digambarkan berusaha untuk bisa menyatu dengan lingkungannya dan tetap menjalankan ibadahnya.

Suatu ketika, Kamala mendapat kekuatan super yang membuatnya bisa mengubah bentuk tubuhnya sesuka hati.

Dia bisa memanjangkan kakinya atau memperbesar tangannya untuk menyelamatkan seseorang yag nyaris tenggelam di sungai.