Find Us On Social Media :

Ayah Meghan Markle Batal Hadiri Royal Wedding Kerajaan Inggris, Ternyata Penyebabnya Karena Penyakit Ini

By Aulia Dian Permata, Rabu, 16 Mei 2018 | 09:30 WIB

Sejumlah tes yang dijalani Thomas menunjukkan hasil yang sama, jantungnya telah mengalami kerusakan signifikan dan harus segera dioperasi.

Baca Juga: Pria Ini Bocorkan 10 Alasan Kenapa Banyak Pria Bule Suka Wanita Indonesia

Rencananya, kalau Thomas Markle benar-benar tidak bisa menjadi pendamping Meghan saat pernikahannya dengan Pangeran Harry, maka ibu Meghan yang akan menggantikannya.

Doria Ragland, ibu Meghan, akan terbang dari Los Angeles ke Inggris untuk menyaksikan hari besar putrinya.

"Ku rasa, ibunya akan senang hati mendampingi Meghan. Mereka berdua sangat dekat dan sering pergi bersama," kata Thomas.

Sejauh ini belum ada pengumuman resmi dari pihak kerajaan Inggris mengenai siapa yang akan menemani Meghan berjalan menuju altar.

Baca Juga: Di Balik Kode '86' yang Akrab Kita Dengar, Artinya Ternyata Sangat Berbeda Lho

Jika nantinya ibu Meghan yang akan menemaninya, ini bukan kali pertama dalam sejarah kerajaan Inggris tentang seorang wanita yang menjadi pendamping bagi mempelai.

Sebelumnya, Ratu Victoria juga mendampingi putrinya, Putri Beatrice mengucap ikrar pernikahan di tahun 1885.

Pada waktu itu, Ratu Victoria mengenakan pakaian serba hitam untuk mengingat suaminya, Pangeran Albert yang telah meninggal 24 tahun sebelumnya.

Baca Juga: Bicaranya Setajam Pisau, Inilah 5 Zodiak yang Paling 'Blak-blakan' Kalau Berpendapat!