Find Us On Social Media :

Inilah Motor-Motor Tercepat di Dunia

By Ade Sulaeman, Sabtu, 4 Januari 2014 | 10:00 WIB

Inilah Motor-Motor Tercepat di Dunia

Intisari-Online.com - Sama halnya kategori "Supercar" pada roda empat, sepeda motor juga punya model terhebat dan paling bertenaga. Berikut 10 tunggangan roda dua tercepat di jagat raya menurut situs top10fastest.

1. Dodge Tomahawk

Inilah "monster" bermesin V10, bertenaga 507 PS dan torsi 712 Nm. Sering dikatakan sebagai versi sepeda motor dari mobil sport Dodge Viper. Pertama kali diperkenalkan tahun 2003 silam, hanya 9 unit yang pernah diproduksi sampai 2006. Memiliki empat roda (quadricycle), dua di depan dan belakang. Hanya butuh 1,75 detik untuk berlari 0-100 kpj. Kecepatan maksimalnya 560 kpj!

2. Suzuki Hayabusa

Sepeda motor sport versi produksi terhebat yang pernah dimiliki Suzuki. Hayabusa merupakan terjemahan dari Peregrine Falcon (burung Alap-alap kawah), dalam bahasa Jepang. Memiliki jantung pacu 1.340 cc 4-silinder segaris, 200 PS, bisa "digeber" sampai 397 kpj.

3. MTT Turbine Superbike Y2K

Mesin dilengkapi turboshaft, turbin yang mengoptimalkan tenaga gas seperti mesin jet. Diciptakan oleh Ted McIntyre memakai mesin Rolls-Royce-Allison Model 250, semburan tenaga puncaknya 324 PS di putaran 52.000 rpm. Kecepatan maksimal365 kpj.

4. Honda CBR1100XX Blackbird

Diproduksi antara 1996 dan 2007. Kelahirannya hanya ditujukan untuk merengkuh titel sepeda motor produksi tercepat dari Kawasaki ZZR1100. Awalnya, mesin 1.100 cc menggunakan karburator, namun kemudian dicangkokkan sistem PGM-1, menjadikannya salah satu sepeda motor pertama yang mengadopsi sistem injeksi pabrikan sayap mengepak tersebut. 0-100 kpj ditempuh dalam 2,8 detik, kecepatan maksimalnya 306 kpj.

5. Yamaha YZF R1

Oktober lalu, Indonesia kedatangan sepeda motor penghuni kategori superbike milik Yamaha ini. Top speed 284 kpj, sementara 0-100 kpj ditempuh dalam 3 detik.

6. MV Agusta F4 1000 R