Find Us On Social Media :

3 Tips Sukses Berkomunikasi dengan Pasangan

By Esra Dopita M Sidauruk, Rabu, 16 Maret 2016 | 06:00 WIB

3 Tips Sukses Berkomunikasi dengan Pasangan

Intisari-Online.com - Salah satu kunci kebahagiaan suatu hubungan adalah komunikasi. Akan tetapi, ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar komunikasi dapat berjalan dengan baik. Dengan begitu akan menciptakan kebahagiaan dalam hubungan. Berikut ini adalah tiga tips sukses berkomunikasi dengan pasangan.

1. Ekspresikan kebutuhan dan perasaan

Salah satu cara agar pasangan dapat mengetahui apa yang kamu inginkan dari hubungan kalian adalah dengan mengatakan keinginan kamu kepadanya. Ekspresikan kebutuhan dan perasaan kamu. Ungkapkan dengan jelas bagaimana perasaan kamu kepadanya, baik senang atau marah sehingga kamu dan pasangan berada pada hal yang sama. Maka, kamu dan pasangan dapat saling mengerti perasaan satu sama lain.

2. Jadilah benar-benar jujur

Sebelum memulai komunikasi, tentu kamu harus jujur terhadap yang kamu katakan. Bersikaplah terbuka dan berkata jujur dengan pasangan, seperti berbicara tentang hari yang buruk di tempat kerja atau teman yang menyakiti perasaan kamu. Semakin banyak hal yang kamu ceritakan pada pasangan, maka semakin dekat hubungan kalian. Tapi, ingat tidak semua hal harus diceritakan, terlebih yang bersifat pribadi.

3. Pendengar yang baik

Sering berbagi cerita dengan pasangan merupakan hal yang baik bagi hubungan. Namun, pastikan bahwa kamu juga harus menjadi pendengar yang baik ketika pasangan tengah bercerita. Hal ini menunjukkan bahwa kamu bukan tipe egois atau menguasai dalam hubungan.(Popsugar.com)