Find Us On Social Media :

Harun Nasution Membagi Sejarah Islam Dalam 3 Periode Besar, Di Antaranya Antara 1800 Sampai Sekarang

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 24 Mei 2024 | 18:17 WIB

Harun Nasution membagi sejarah Islam ke dalam tiga periode besar. Di antaranya masa tahun 1800 sampai sekarang. Pada masa itu oleh Harun Nasution disebut dengan masa atau abad modern.

Intisari-Online.com - Harun Nasution membagi sejarah Islam ke dalam tiga periode besar. Di antaranya masa tahun 1800 sampai sekarang. Pada masa itu oleh Harun Nasution disebut dengan masa atau abad modern.

Secara garis besar, sejarah peradaban Islam dibagi menjadi tiga periode.

Abad klasik (650-1250), abad pertengahan (1250- 1800), dan abad modern (1800-sekarang).

Mengutip Kompas.com, tiap-tiap periode memiliki kekhasan masing-masing dalam perdabannya.

Baik dari segi visi misi maupun orientasinya.

Demikian juga dengan peradaban Islam modern yang telah berlangsung sejak lebih dari dua abad lalu juga memiliki orientasi dan visi misi tersendiri.

Lahirnya Abad Islam Modern

Lahirnya peradaban Islam modern ditandai dengan lahirnya tokoh-tokoh besar yang mengusung pembaharuan Islam.

Diawali dari berbagai pemikiran Ibnu Taimiyah masa abad pertengahan yang memantik lahirnya kesadaran pembaharuan bagi tokoh lainnya.

Pemikiran pembaharuan Islam selanjutnya kian dikembangkan oleh tokoh besar lainnya, seperti Ali Pasya, Rifa'ah Baidawi, akhir abad 18 hingga awal abad 19.

Kedua tokoh ini telah melakukan gerakan pembaharuan misalnya mengirim siswa ke Eropa untuk belajar dan kemudian mendirikan pendidikan modern di Mesir.