Find Us On Social Media :

Inilah 4 Neptu Yang Masuk Kategori Tinari, Apa Arti Tinari Dalam Weton Jawa?

By Moh. Habib Asyhad, Jumat, 24 Mei 2024 | 09:53 WIB

Arti tinari dalam weton Jawa

1. Pegat, neptu 1, 9, 10, 18, 19, 27, 28, 36

Weton pegat artinya pasangan akan sering dihadapkan pada masalah ekonomi, kekuasaan, perselingkuhan yang bisa menyebabkan perceraian atau pegatan.

2. Ratu, neptu 2, 11, 20, 29

Weton ratu artinya pasangan memang ditakdirkan untuk bersama.

Pasangan ini nantinya akan dihargai dan disegani oleh lingkungan sekitar.

3. Jodoh, neptu 3, 12, 21, 39

Weton jodoh artinya pasangan benar-benar cocok dan berjodoh.

Mereka akan saling menerima segala kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Bahkan diramalkan berjodoh serta hidup rukun sampai tua.

4. Topo, neptu 4, 13, 22, 31

Pasangan topo disebut akan mengalami banyak kesusahan dalam pernikahan.

Tapi keduanya tetap berusaha untuk saling memahami yang akan mengantarkan mereka pada akhir yang bahagia.